Sejuta Khasiat! Inilah Beberapa Manfaat dan Khasiat Buah Zuriat Bagi Kesehatan Tubuh

28 Maret 2023, 18:15 WIB
zuriat /Facebook Elea

WARTA LOMBOK - Buah zuriat memang sudah dikenal bermanfaat untuk meningkatkan kesuburan. Buah ini dipercaya pada laki-laki, dapat meningkatkan kualitas sperma. Dan juga konsumsi buah zuriat dapat meningkatkan hormon seksual pada laki-laki.

 

Tidak hanya itu saja, manfaat flavonoid dalam buah zuriat juga berkaitan dengan laki-laki. Flavonoid diduga dapat dikonsumsi untuk membantu meningkatkan kualitas air mani pada pria dengan kondisi oligospermia .

Namun tentunya ada manfaat lainnya bagi kesehatan dari buah zuriat, baik untuk perempuan maupun laki-laki.

Baca Juga: Menakjubkan! Berikut 5 Khasiat Luar Biasa Buah Manggis untuk Kesehatan yang Perlu Anda Ketahui

Dikutip wartalombok.com dari video yang diunggah kanal YouTube ARUL LIEN uni 2022, inilah beberapa manfaat buah zuriat.

1. Memperbaiki sel yang rusak

Buah zuriat tinggi akan antioksidan. Kandungan ini berupa flavonoid yang dapat memperbaiki kerusakan sel di dalam tubuh.

Selain itu, zat flavonoid ini juga memiliki sifat antihistamin, antimikroba, dan dapat meningkatkan daya ingat serta suasana hati.

2. Memiliki kandungan vitamin C

Vitamin C tidak hanya bisa didapatkan dari buah jeruk atau stroberi saja karena buah zuriat juga memiliki kandungan vitamin tersebut. Vitamin C tidak hanya baik untuk menjaga sistem kekebalan tubuh. Akan tetapi, juga dapat meningkatkan penyerapan zat besi dan produksi progesteron.

Baca Juga: Ramalan Zodiak Rabu 29 Maret 2023: Keberuntungan Pada Aries Dan Taurus! Gemini Bagimana?

Hal ini membuat buah zuriat mungkin mempunyai manfaat untuk promil, yaitu membantu meningkatkan kesuburan untuk perempuan serta meningkatkan pergerakan sperma untuk laki-laki.

3. Mengurangi plak lemak dalam pembuluh darah

Kandungan fenol dalam ekstrak air zuriat dapat mengurangi kondisi hiperlipidemia atau kolesterol tinggi pada sindrom nefrotik.

Tidak hanya itu saja, kandungannya juga bermanfaat untuk menurunkan risiko penyempitan atau penebalan arteri (aterosklerosis).***

Editor: Mamiq Alki

Sumber: youtube ARUL LIEN

Tags

Terkini

Terpopuler