Inilah Alasan Kenapa Perempuan Juga Harus Pintar

4 Juli 2022, 22:10 WIB
ilustrasi, perempuan harus pintar. /PIXABAY/Walkerssk

 

WARTA LOMBOK - Pendidikan perempuan, sering dipermasalahkan jika terlalu tinggi. Pendapat bahwa tugas perempuan hanya akan berakhir di dapur, jadi tidak membutuhkan pendidikan tinggi, seolah-olah menjadi cemoohan yang sama sekali tidak membangun.

Perempuan, khususnya yang sudah menjadi ibu, akrab dengan istilah ummu masrosatul ula atau ibu adalah madrasah pertama. Istilah yang sering kita dengar dan tentu kita membenarkan hal ini, adalah ungkapan yang tidak utama.

Sebagai madrasah pertama bagi anak-anak, lantas ilmu apa yang akan diajarkan jika tidak punya pendidikan? Jika perempuan tidak pintar, bagaimana dia akan mengajarkan dasar-dasar ilmu kepada anaknya?.

Baca Juga: Nyawa Keluarga Mahhi Vij Pemeran Nandini Dewasa Balika Vadhu dalam Masalah Setelah Diancam Pembunuhan

Dikutip wartalombok.com dalam postingan akun Instagram @okysetianadewiofficial, yang diunggah pada 2 Juli 2022, ustazah berparas cantik ini, mengungkapkan bahwa perempuan itu, penting untuk pintar.

Pendidikan ini menjadi penting bagi perempuan, karena perempuan bukan sembarang tugas. Perempuan perlu pintar dan terus belajar untuk mendidik anak-anak kita.

Pendidikan itu, tidak harus di kampus, kalau bisa kuliah alhamdullilah, kalau belum mampu, belajar terus, baca terus, ilmu itu bisa di macam-macam tempat.

Bayangkan jika perempuan-perempuan tidak berpendidikan, akan seperti apa generasi yang dididik di bawah pengasuhannya?.

Baca Juga: Gurih dan Lezat Berikut Resep Serta Cara Mengolah Tahu dan Tempe Bacem Dijamin Nambah Nafsu Makan

Jadi perempuan itu perlu pintar, untuk menyelamatkan generasi ini di Syaa Allah. Terlepas dari anggapan yang mengatakan bahwa perempuan hanya di dapur, sehingga tidak perlu pendidikan tinggi, itu adalah pemikiran yang kurang cerdas.

Maka selayaknya, menjadi perempuan cerdas, tidak terpengaruh dengan hal tersebut. Selalu menempa diri, agar lebih baik setiap hari.

Jika perempuan tumbuh dan berkembang dengan ilmu dan pendidikan, maka generasi berikutnya, di Syaa Allah adalah generasi gemilang.

Generasi cerdas, yang bisa menyelamatkan umat dengan cahaya ilmu syar'i yang dimiliki.***

Editor: Baiq Hurratul Hasanah

Sumber: Instagram @okysetianadewiofficial

Tags

Terkini

Terpopuler