Kesalahan Seputar Ibadah Jumat yang Sering Dilakukan

- 25 Februari 2021, 19:37 WIB
Ilustrasi/ Beberapa kesalahan seputar ibadah Jumat yang masih sering kita lakukan.
Ilustrasi/ Beberapa kesalahan seputar ibadah Jumat yang masih sering kita lakukan. /lombokbaratkab.go.id

WARTA LOMBOK - Ibadah Jumat merupakan ibadah yang utama yang harus dilaksanakan dengan sebaik-baiknya sesuai petunjuk Allah SWT dan Rasul-Nya.

Oleh sebab itu, menjadi suatu keharusan bagi setiap muslim untuk mengetahui tata cara pelaksanaan ibadah Jumat yang benar sehingga terhindar dari penyimpangan dan kesalahan sebagaimana banyak dilakukan oleh kaum muslimin saat ini.

Berikut penjelasan tentang beberapa kesalahan yang banyak dilakukan dalam pelaksanaan ibadah Jumat, baik oleh jamaah atau makmum.

Baca Juga: Sebuah Penelitian Ilmiah Mengungkapkan Pengaruh Al Quran Terhadap Organ Tubuh

1. Sebagian orang bermalas-malasan mengerjakan ibadah Jumat, bahkan meninggalkannya.

Nabi bersabda:

"Hanya ada dua pilihan buat manusia: Menghilangkan kebiasaannya meninggalkan ibadah Jumat, atau Allah akan menutup hati mereka, maka jadilah mereka orang-orang yang lalai". (HR. Muslim).

2. Sebagian orang tidak menyertakan niat ketika berangkat ke masjid untuk melaksanakan shalat Jumat.

Sebagian kaum muslimin pergi ke masjid hanya sekedar menjalani rutinitas tanpa diiringi niat yang benar, padahal niat adalah syarat sahnya ibadah Jumat dan ibadah-ibadah yang lain.

Nabi bersabda:

"Segala amal itu semata tergantung pada niatnya". (HR. Bukhari).

3. Bergadang pada malam Jumat sampai larut malam, sehingga mengakibatkan ketinggalan shalat subuh karena ketiduran. Yang terjadi kemudian, ia membuka lembaran hari Jumat dengan dosa besar.

Baca Juga: Berikut Hikmah yang Terkandung dalam Wudhu Sebelum Seseorang Mengerjakan Shalat

Nabi bersabda:

"Shalat yang paling utama di sisi Allah adalah shalat subuh pada hari Jumat dan dikerjakan secara berjamaah". (As-Sohihah : 1566).

4. Berlambat-lambat dalam menghadiri khutbah Jumat. Sebagian datang di tengah khutbah, bahkan ada yang datang ketika shalat tengah dilaksanakan.

5. Meninggalkan mandi besar, tidak memakai parfum, tidak bersiwak dan tidak mengenakan pakaian terbaik.

6. Melakukan transaksi jual beli sesudah adzan Jumat dikumandangkan.

Allah berfirman:

"Wahai orang-orang beriman, jika kalian diseru untuk shalat pada Jumat, maka bergegaslah menuju dzikir kepada Allah dan tinggalkanlah jual beli, yang demikian itu lebih baik bagimu jika kalian mengetahui" (QS. 62: 9)

Ibnu Abbas berkomentar: "Saat itu haram hukumnya melakukan jual beli".

7. Berbakti kepada Allah SWT seperti membiasakan mencukur jenggot setiap hari Jum'at, dengan anggapan sebagai kesempurnaan kebersihan.

Baca Juga: Keajaiban Manfaat Gerakan Sujud dalam Shalat Terhadap Kesehatan Tubuh

8. Duduk di barisan belakang tatkala barisan depan belum penuh, bahkan ada yang duduk di teras luar masjid, padahal ia berada di masjid yang lapang.

9. Menyuruh berdiri orang yang sedang duduk untuk ditempati tempat duduknya.

Sahabat Jabir meriwayatkan, Nabi SAW bersabda:

"Janganlah kalian menyuruh berdiri saudaramu pada saat ibadah Jumat, lalu kalian duduki tempat duduknya. Tapi hendaklah mengatakan: "Tolong digeser agar lapang". (HR. Muslim).

10.Melangkahi pundak atau punggung jamaah yang sedang duduk, membelah posisi dua orang, mengganggu dan mempersempit tempat mereka.

Adalah Rasulullah SAW yang menegur orang yang melangkahi punggung jamaah, sementara beliau sedang berkhutbah:

"Duduklah, kamu telah menyakiti dan mengganggu orang lain" (Shahih At-Targhib dan At-Tahrib, dan shahih Ibnu Majah).

11.Mengeraskan suara berupa pembicaraan atau bacaan, karena hal ini mengganggu konsentrasi jamaah yang sedang shalat atau membaca Al Quran.

Baca Juga: 7 Ulama Hadits Sumber Rujukan Ahlussunnah wal Jamaah dan Islam Sedunia

12.Keluar dari Masjid sesudah adzan dikumandangkan tanpa alasan yang mendesak.

13.Tidak memperhatikan khutbah dan tidak diam mendengarkan apa yang disampaikan khotib.

14.Melakukan shalat dua rakaat antara dua khutbah, padahal yang disyariatkan adalah do'a dan istighfar hingga naiknya kembali khotib untuk khotbah kedua.

15.Banyak bergerak ketika shalat, cepat keluar dari masjid setelah salam, berjalan di depan orang yang sedang shalat, dan berdesakan di pintu untuk berebut segera keluar, tanpa mengisi waktunya dengan dzikir sesudah shalat sebagaimana dituntunkan.

Semoga dengan mengetahui sejumlah larangan beserta penjelasannya tersebut, kita bisa terhindar dari melakukan kesalahan-kesalahan seputar ibadah Jumat.***

 

Editor: Herry Iswandi

Sumber: Ensiklopedia Kesalahan Dalam Ibadah Karya Syaikh Wahid Abdus


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x