Resep dan Cara Membuat Pepes Tongkol Bumbu Kuning, Solusi Mengatasi Tongkol Goreng yang Dingin dan Kering

7 Januari 2022, 09:10 WIB
Resep dan cara membuat pepes tongkol bumbu kuning /Instagram.com/@yulianamenjoi

WARTA LOMBOK – Ikan tongkol jika hanya digoreng saja, akan terasa enak ketika masih dalam keadaan hangat.

Jika sudah dingin biasanya teksturnya akan menjadi sedikit keras dan tidak lagi enak saat dimakan.

Solusi untuk persoalan yang satu ini adalah mengolah ikan tongkol dengan cara dipepes. Bumbunya akan lebih meresap dan sudah pasti juga enak.

Baca Juga: 3 Resep Soto Kediri yang Khas dan Terkenal dengan Cita Rasa yang Unik, Patut Anda Coba di Rumah 

Dikutip wartalombok.com dari akun Instagram @yulianamenjoi, berikut resep dan cara membuat pepes tongkol bumbu kuning.

Bahan-bahan:

1. 500 gr ikan tongkol, kukus, suwir kasar, buang tulang

2. 1 ikat besar daun kemangi, petik daun

3. Secukupnya garam + gula pasir

4. 5 lembar daun jeruk

5. 2 buah tomat, belah 8

Baca Juga: Bosan Masak Telur Dadar yang Begitu-Begitu Saja? Berikut Resep Telur Geprek Dadar Crispy

6. 5 buah cabe rawit merah, buang tangkai

Bumbu halus:

1. 6 siung bawang merah

2. 3 siung bawang putih

3. 10 buah rawit hijau

4. 2 butir kemiri

5. 1 batang serai, ambil putihnya, iris halus

6. 1 cm kunyit

Baca Juga: Waspada! Berikut 5 Tanda- Tanda Penyakit Rahim Pada Wanita 

7. 1 cm jahe

8. 1 cm lengkuas

Bungkus:

1. Secukupnya daun pisang

2. Secukupnya lidi/tusuk gigi

Cara membuat:

1. Campur jadi satu daging ikan tongkol, kemangi, irisan tomat,bumbu halus, garam dan gula pasir. Aduk rata.

Baca Juga: Sinopsis Balika Vadhu, Ratan Berusaha Bunuh Ganga di RS! Shiv Kaget Anandi Dipeluknya, Kalyani Lega Soal Ini 

2. Ambil selembar daun pisang. Beri 2 sdm daging ikan tongkol serta bumbu, beri selembar daun jeruk dan satu buah cabe rawit merah. Gulung daun pisang, lalu semat kedua ujungnya dengan lidi.

3. Kukus pepes ikan tongkol bumbu kuning selama 30 menit atau sampai matang. Angkat.

Sangat mudah bukan? Pepes ikan tongkol bumbu kuning siap disajikan.***

Editor: ElRia Shd

Sumber: Instagram @yulianamenjoi

Tags

Terkini

Terpopuler