Ini Dibilang Novel Baswedan Tentang Mengapa KPK Masih Bisa OTT Edhy Prabowo

- 5 Desember 2020, 11:54 WIB
Novel Baswedan akan mundur dari KPK.
Novel Baswedan akan mundur dari KPK. /Facebook.com/Novel Baswedan Keadilan

"Ketika keadaannya tidak ideal untuk bisa memberantas korupsi dengan baik, maka itu menjadi kerisauan tersendiri," ucap Novel tegas.

Ia mengungkapkan kalau para pegawai KPK menganggap upaya pemberantasan korupsi sebagai jalan yang mulia.

Oleh karena itu, intervensi yang mempersulit langkah KPK membuat mereka semua enggan karena independensi lembaga antirasuah ini jadi diragukan.

Mulai dari rekrutmen hingga pembinaan karir pegawai diintervensi oleh lembaga di luar KPK sehingga integritas komisi tersebut akan makin rendah.

Baca Juga: Positif Covid-19, Anies Baswedan Jalani Isolasi Mandiri di Rumah Dinas

"Ini kan berbahaya pak Karni. Ini bisa menjadi jalan atau peluang untuk intervensi," ucap Novel.

Novel mengakui kalau transisi menuju sistem KPK seusai UU baru itu mulai terasa.

Akibatnya, satu persatu pegawai KPK mengundurkan diri.

"Pertanyaannya seringkali dikatakan, 'Lah sekarang kenapa bisa OTT? Kenapa masih bisa bekerja?' karena pelemahannya belum bisa 100 persen berjalan," ucapnya tegas.

Ia pun belum keluar dari KPK karena masih berharap adanya perubahan dari komisi antirasuah itu ke depannya.

Halaman:

Editor: LU Ali

Sumber: Pikiran Rakyat


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x