Optimalkan Sumbar Daya! Menperin: Ini Capaian yang Luar Biasa, PMI Manufaktur Desember Naik

- 6 Januari 2021, 20:59 WIB
Menperin Agus Gumiwang Kartasasmita.
Menperin Agus Gumiwang Kartasasmita. /Dok. Setkab.go.id/

WARTA LOMBOK – Diberitakan dari PMI Manufaktur, bahwa Aktivitas industri manufaktur di tanah air menunjukkan kinerja yang gemilang pada bulan terakhir tahun 2020.

Dikatakan meskipun masih di tengah tekanan berat akibat pandemi Covid-19, geliat industri manufaktur di dalam negeri terus berupaya bangkit menembus fase ekspansif.

Karena Hal tersebut tercermin dari Purchasing Managers’ Index (PMI) Manufaktur Indonesia pada Desember 2020 yang tercatat di level 51,3 atau naik dibanding capaian bulan sebelumnya yang berada di posisi 50,6.

Kenaikan ini merupakan tercepat kedua dalam sejarah survei selama hampir sepuluh tahun.

Baca Juga: Bantuan BPUM UMKM Rp2,4 Juta Cair Januari 2021, Penerima Bisa Cek dengan KTP di eform.bri.co.id/bpum

Dilansir Wartalombok.com dari ANTARA, Kementerian Perindustrian (Kemenperin) menyebut peningkatan indeks itu didukung adanya pertumbuhan pesanan baru, yang mengacu ekspansi solid, sehingga menjadikan kenaikan PMI manufaktur tercepat kedua dalam sejarah survei selama hampir sepuluh tahun.

“Ini capaian yang luar biasa, saya berterima kasih kepada para pelaku industri yang tetap berusaha semaksimal mungkin mengoptimalkan sumber daya yang ada di tengah keterbatasan yang ada. Hal ini juga menunjukkan bahwa langkah-langkah kebijakan Kementerian Perindustrian mampu mendorong hal ini,” kata Menteri Perindustrian (Menperin) Agus Gumiwang Kartasasmita melalui keterangan tertulis di Jakarta, Senin.

Menperin menyebutkan kondisi makro ekonomi Indonesia juga mendukung kenaikan PMI tersebut, antara lain permintaan domestik dan keyakinan konsumen yang membaik.

Baca Juga: Ingat Cek BPUM yang Cair Lagi di eform.bri.co.id/bpum, Siapkan KTP Penerima Bantuan Pemerintah

Halaman:

Editor: Mamiq Alki

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x