Terkenal Humoris Saat Penyampaian Khutbah Nikah, Anas Fauzi Jalani Tugas Sebagai Penghulu dengan Sepenuh Hati

- 17 September 2021, 08:40 WIB
KH Anas Fauzi, penghulu yang sempat viral di media sosial dengan gaya humorisnya.
KH Anas Fauzi, penghulu yang sempat viral di media sosial dengan gaya humorisnya. /Instagram.com/@anas.fauzie

KH Anas Fauzie mengakui bahwa sebelum mulai memberikan ceramah, ia menganalisa terlebih dahulu berapa menit yang ia butuhkan untuk berbicara dan materi apa yang harus ia sampaikan.

Ia juga mengungkapkan bahwa hal tersebut dilakukan karena tidak semua orang siap mendengarkan ceramah yang akan disampaikannya. 

Karena majelis pernikahan bukanlah tempat untuk melaksanakan pengajian, sehingga tidak semua orang siap mendengarkan ceramah dengan durasi yang cukup lama. 

Meski begitu, KH Anas Fauzie juga tetap memberikan ceramah atau nasihat pernikahan dengan cara-cara yang bisa diterima dengan mudah oleh mempelai dan orang-orang yang menghadiri acara.

Baca Juga: Asal Penciptaan Bidadari Surga dan Cara Mereka Melayani Hamba Allah yang Saleh di Akhirat Nanti

KH Anas Fauzie sangat memperhatikan kondisi acara pernikahan yang berlangsung, baik para tamu undangan yang hadir, durasi penyampaian khutbah nikah, maupun susunan acara yang telah dipersiapkan. 

Salah satu pesan KH Anas Fauzie untuk pasangan suami istri yang telah menikah yakni jangan sampai menjauhi ilmu dan ulama. 

Karena ulama itu seperti lampu yang menerangi kehidupan, sehingga bisa membantu memberikan nasihat ketika ada masalah dan kesulitan dalam berumah tangga.

Baca Juga: Prinsip Pernikahan dan Kedudukan Suami Istri dalam Islam

Selain terkenal menciptakan suasana haru dalam acara pernikahan, ia juga terkenal humoris dengan kerap menyampaikan pesan yang menghibur. 

Halaman:

Editor: ElRia Shd

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x