Resmi! Hasil Rekapitulasi KPU Tingkat Nasional: Prabowo Gibran Menang Satu Putaran

- 21 Maret 2024, 10:11 WIB
Prabowo - Gibran Resmi Menang Satu putaran
Prabowo - Gibran Resmi Menang Satu putaran /Instagram/@prabowo/

WARTA LOMBOK - Pada Rabu, 20 Maret 2024, pukul 21.05 WIB, Komisi Pemilihan Umum (KPU) menggelar Rapat Pleno Rekapitulasi Perolehan Suara Tingkat Nasional Pemilu 2024 di Kantor KPU, Jakarta.

"KPU telah menggelar Rapat Pleno penetapan hasil Pemilihan Umum 2024," ujar Ketua KPU Hasyim Asy'ari, seperti yang dikutip dari siaran langsung kanal YouTube KPU.

Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Hasyim Asy'ari membacakan Surat Keputusan (SK) tentang Penetapan Hasil Pemilu Presiden, DPR, DPD, DPRD Provinsi, DPRD kabupaten kota secara nasional pada Pemilihan Umum (Pemilu) 2024.

Baca Juga: Asosiasi Mitra Kerja Bulog Temui PJ Bupati Lombok Timur, Minta Pergub Pengendalian Distribusi Gabah Ditegakkan

"Menetapkan hasil pemilihan umum presiden dan wakil presiden secara nasional berdasarkan berita acara nasional berdasarkan berita acara nomor 218/PL.01.08-BA/05/2024 dalam Pemilihan Umum Tahun 2024," ujar Hasyim di Gedung KPU Jakarta, Rabu 20 MARET 2024.

Hasil rapat pleno tersebut menetapkan pasangan calon presiden nomor urut dua, Letnan Jenderal (Letjen) TNI (Purn) H. Prabowo Subianto, bersama dengan putra sulung Presiden Jokowi, K. P. H. Gibran Rakabuming Raka, B.Sc sebagai pemenang pada ajang pilpres 2024.

Pasangan calon presiden nomor urut dua berhasil memenangkan Pilpres 2024 dalam satu putaran, sesuai dengan persyaratan yang ditetapkan, yaitu memperoleh lebih dari 50% (lima puluh persen) dari jumlah suara dalam Pemilu Presiden dan Wakil Presiden, dengan minimal 20% (dua puluh persen) suara di setiap provinsi yang tersebar di lebih dari setengah jumlah provinsi di Indonesia.

Baca Juga: Jelang Pilkada 2024, Muncul Dua Pasangan Balon Bupati dan Wakil Bupati Lombok Timur

Prabowo-Gibran ditetapkan sebagai pemenang Pilpres 2024 setelah memperoleh 96.214.691 suara dan menang di 36 dari 38 provinsi di Indonesia.

Sementara itu, capres dan cawapres nomor urut 1 Anies Baswedan dan Muhaimin berada di urutan kedua dengan perolehan 40.971.906 suara, hanya menang di 2 provinsi.

Halaman:

Editor: SwandY

Sumber: KPU RI


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x