Jembatan Kahayan Icon Kebanggaan Kota Palangkaraya, Pilihan Wisata Wisata Lebaran Warga Kalimantan

10 April 2024, 07:15 WIB
Jembatan Kahayan, Jembatan Ikonik Kebanggaan Kota Palangkaraya (foto diambil dari akun Instagram @citra_hernadi) /

WARTA LOMBOK - Ketika berbicara soal icon Kota Palangkaraya, maka nama jembatan Kahayan adalah salah satu objek yang wajib untuk dibahas.

Hal tersebut dikarenakan jembatan yang diresmikan pada tanggal 13 Januari 2002 oleh Presiden Republik Indonesia kelima Ibu Megawati Soekarno Putri, ini sudah seperti ciri khas dari kota asal Kalimantan Tengah tersebut.

Jembatan menakjubkan ini sendiri berdiri di atas sungai Kahayan dan menjadi salah satu jalur transportasi yang ramai, meskipun dibangun untuk tujuan mempermudah perjalanan masyarakat, namun jembatan cantik ini juga berhasil menjadi salah satu destinasi wisata populer bagi masyarakat kota Palangkaraya dan sekitarnya.

Baca Juga: 9 Lokasi Makam Wali Songo yang Selalu Ramai Pengunjung, Jadi Destinasi Wisata Religi Terfavorit di Pulau Jawa

Daya Tarik yang Dimiliki Jembatan Kahayan

daya tarik pertama yang dimiliki oleh jembatan cantik ini jelas adalah bangunan jembatan itu sendiri, jembatan populer ini memiliki dua bangunan utama yaitu jembatan utama dengan panjang 640 m dan lebar mencapai 9 m, bangunan kedua adalah sebuah bangunan berwarna merah dengan bentuk setengah lingkaran yang berada di atas jembatan.

Beralih ke daya tarik selanjutnya yaitu sungai Kahayan yang berada tepat di bawah jembatan cantik tersebut, sungai ini memiliki arus air yang tidak terlalu besar jadi akan ada beberapa orang atau nelayan yang terlihat melempar mata kail ke tengah sungai, untuk menangkap ikan.

Daya tarik akhir yang dimiliki oleh Jembatan Kahayan yang dibangun dari tahun 1995 ini adalah keberadaan sejumlah pohon di pinggir sungai, pohon-pohon tersebut bisa digunakan oleh pengunjung untuk berteduh dari teriknya sinar matahari, Selain itu keberadaan pepohonan ini juga membuat udara sekitar jembatan cantik ini menjadi sejuk dan juga segar.

Alamat Lokasi Jembatan Kahayan

Lokasi dari jembatan Kahayan sendiri berada di Jalan Kapten Piere Tendean Kecamatan Jekan Raya Pahandut Kota Palangkaraya Provinsi Kalimantan Tengah, untuk rute perjalanannya Anda bisa berpatokan kepada kantor walikota Palangkaraya di Jalan Ahmad Yani Kecamatan Jekan raya.

Baca Juga: Suraloka Zoo Kaliurang, Wisata Edukatif Terbaru dengan Beragam Wahana Seru di Sleman

Dari Jalan Ahmad Yani ambil jalur ke arah jalan Trans Kalimantan menuju pertigaan jalan Kapten Piere Tendean atau sebelum Bundaran besar palangkaraya lalu belok kiri terus di jalan tersebut sampai menemukan lokasi tujuan Anda.

Panjang rute perjalanan ini sekitar 6,2 KM dengan waktu tempuh kurang lebih selama 9 sampai 18 menit tergantung kemacetannya.

Kegiatan yang Menarik Dilakukan di Jembatan Kahayan

Kegiatan menarik paling pertama yang bisa anda lakukan di sekitaran lokasi jembatan cantik ini adalah berfoto, tentunya kegiatan ini cukup populer di kalangan pengunjung, karena terdapat banyak Spot bagus mulai dari berlatar belakang Jembatan Sungai hingga pepohonan hijau yang tumbuh di pinggir sungai Kahayan.

Beralih ke kegiatan menarik selanjutnya yang bisa anda lakukan di Jembatan Kahayan adalah bersantai sambil menikmati alam sekitar kegiatan ini adalah salah satu yang paling sering ditemui di area sekitar jembatan menawan tersebut, karena Banyak pengendara yang Berhenti sejenak untuk melepaskan lelah, kemudian melanjutkan perjalanan Mereka lagi.

Kegiatan menarik selanjutnya yang bisa anda lakukan di sekitar Jembatan Kahayan yang menawan ini adalah menikmati momen sunset di sore hari, saat menjelang terbenamnya matahari akan semakin banyak orang yang terlihat bersantai di pinggir jembatan.

Hal ini karena mereka ingin melihat secara langsung Bagaimana indahnya Sunset dari ikon Palangkaraya tersebut, karena jembatan yang memiliki panjang mencapai 640m ini adalah ikon kota Palangkaraya.

Baca Juga: Puncak Kleco Kulon Progo, Wisata Gardu Pandang yang Instagramable di Jogja!

Maka tidak heran jika banyak warung makan dan penjual keliling yang menjual berbagai macam makanan dan minuman di sini, dengan adanya warung makan dan penjual keliling tersebut membuat pengunjung bisa melakukan wisata kuliner sepuasnya.

Fasilitas yang Tersedia di Kawasan Jembatan Kahayan 

fasilitas pertama yang ada di Jembatan Kahayan adalah tempat parkir kendaraan yang bisa digunakan oleh pengunjung, untuk memarkirkan kendaraan pribadi mereka, ukuran dari fasilitas ini juga cukup luas sehingga kendaraan seperti sepeda motor, mobil, bahkan bus pariwisata, juga bisa diparkirkan di tempat parkir kendaraan tersebut.

Beralih ke fasilitas selanjutnya yaitu toilet umum yang dapat anda gunakan untuk membuang air besar ataupun air kecil, jangan khawatir soal kebersihan toilet umum ini ya, karena sudah ada petugas pembersihnya yang akan menjaga kondisi toilet umum, agar tetap bersih.

Fasilitas terakhir yang bisa ditemukan adalah tempat duduk bagi pengunjung fasilitas ini terdapat di beberapa titik dengan jumlah yang cukup banyak jadi bagi pengunjung yang capek berdiri atau berjalan bisa duduk melepaskan lelah di fasilitas tersebut.

Baca Juga: Bukit Cumbri Wonogiri, Jalur Pendakian dengan Pemandangan Alam yang Indah dan Mudah!

Demikian penjelasan singkat mengenai ikon Kota Palangkaraya Jembatan Kahayan, bagi Anda yang ingin mengunjungi jembatan menakjubkan tersebut, pastikan selalu menjaga kebersihan sekitar dengan membuang sampah pada tempatnya, agar keindahan dari jembatan populer ini tetap bisa dinikmati oleh anak cucu kita kelak.***

Editor: Mamiq Alki

Tags

Terkini

Terpopuler