Dekan FTK UIN Mataram Utus Kajur dan Sekjur Hadiri Program Mitra MBKM di UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta

- 10 November 2021, 07:20 WIB
Rombongan UIN Mataram disambut Dekan FITK UIN Mataram
Rombongan UIN Mataram disambut Dekan FITK UIN Mataram /Dok. Warta Lombok/Mamiq Alki

WARTA LOMBOK - Universitas Islam Negeri (UIN) Sunan Kalijaga Yogyakarta melaksanakan program Mitra Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM), 9 - 10 November 2021.

Ketua Panitia kegiatan Program MBKM UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta, Dr. Epha Diana Supandi, S.Si., M.Sc., menyampaikan bahwa kegiatan ini dihadiri oleh 30 PTKIN/PTS 229 Dosen perwakilan masing-masing PTKIN, PTN, PTS se Indonesia.

"Adapun peserta paling banyak dikirim oleh Universitas Islam Negeri Mataram yang selanjutnya disusul oleh palangkaraya," ungkap Dr. Epha Diana.

Baca Juga: FTK UIN Mataram Mengikuti Program Mitra Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM) UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta

Dekan Fakultas Tarbiyah dan Keguruan (FTK) UIN Mataram, Dr. Jumarim, menyampaikan ditempat terpisah bahwa khusus FTK mengutus 23 orang yang terdiri dari Ketua Jurusan dan Sekretaris Jurusan serta Tenaga Pendidikan di FTK UIN Mataram.

Rombongan FTK UIN Mataram dipimpin oleh Wakil Dekan 3 FTK yaitu Dr. Ahmad Asyari.

"Namun ketika akan berangkat yang tadinya direncanakan yaitu 23 orang tetapi yang fix berangkat yaitu 11 orang karena terkendala vaksin dan PCR," ungkap Dekan FTK.

"Lepas dari tidak semua yang bisa berangkat tapi kami optimis dan sangat mengharapkan perwakilan yang berangkat bisa membawa kebermanfaatan untuk FTK khususnya dan UIN Mataram pada umumnya.

Baca Juga: Motor dan Logistik World Superbike Mandalika Lombok, Sudah Mulai Berdatangan

Halaman:

Editor: Mamiq Alki


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x