Google VPN Kini Menyediakan Layanannya Untuk Pengguna iOS dan Menambah Fitur Terbaru Bagi Pengguna Android

- 5 Februari 2022, 01:09 WIB
Google VPN terlah tersedia di iPhone.
Google VPN terlah tersedia di iPhone. /YouTube Dr Debox

WARTA LOMBOK - Google VPN kabarnya telah tersedia di iPhone dan menyediakan tiga fitur terbaru lainnya untuk para pengguna Android.

Selain Android, kini Google juga mengembangkan fitur tersebut agar dapat digunakan oleh para pengguna secara menyeluruh seperti para iPhone lainnya.

Fitur VPN Google merupakan bagian dari layanan Google One yang dikembangkan Google agar penggunanya dapat menggunakan layanan internet hanya ketika VPN aktif.

Baca Juga: YouTube Music Luncurkan Fitur Terbaru Berupa Stasiun Radio Bernama Recomended Radios untuk Para Penggunanya

DIkutip Warta Lombk dari laman phonearea.com pada 4 Februari 2022, terdapat tiga fitur baru di Android terkait fitur VPN Google tersebut.

Diantaranya yakni terdapat fitur Safe Disconnect yang memperbolehkan anda untuk menggunakan internet hanya saat VPN aktif saja.

Selain itu, fitur lainnya yakni adanya Add Bypass yang memperbolehkan anda untuk memilih aplikasi tertentu untuk menggunakan koneksi standar yang dimiliki VPN.

Salah satu fitur terbaru lainnya untuk Android yakni fitur Tunda yang memperbolehkan anda untuk menonaktifkan VPN sementara waktu.

Baca Juga: Resep dan Cara Membuat Olahan Spesial Mie Ayam Bangka yang Enak dan Lezat Sangat

Halaman:

Editor: Mamiq Alki

Sumber: phonearea.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah