Parlemen Arab: Perang Gaza Bertujuan Untuk Menghapus Identitas Rakyat Palestina!

- 30 Maret 2024, 20:06 WIB
Ketua Parlemen Arab, Ahmed Al-Safadi tekankan hak-hak Palestina di Pertemuan Liga Arab.
Ketua Parlemen Arab, Ahmed Al-Safadi tekankan hak-hak Palestina di Pertemuan Liga Arab. /Instagram @jordannewsdaily

WARTA LOMBOK – Parlemen Arab mengatakan perang Gaza bertujuan untuk ‘menghancurkan identitas seluruh rakyat’ Palestina.

Pernyerangan di Gaza dinilai bertentangan dengan semua hukum internasional sehingga seluruh komunitas internasional bertanggung jawab atas hal tersebut.

Komunitas internasional harus bertanggung jawab dari sisi politik, hukum dan moral dengan melakukan intervensi untuk menjamin gencatan senjata.

Baca Juga: Pasukan Israel Melarang Warga Palestina Melaksanakan Shalat Bulan Ramadhan di Masjid Al-Aqsa!

Selain itu, komunitas internasional juga harus mendorong penerapan standar keadilan internasional untuk mencapai solusi jangka Panjang untuk rakyat Palestina.

Kelanjutan perang Israel di Gaza bertujuan untuk menghancurkan identitas seluruh rakyat, kata Parlemen Arab dalam sebuah pernyataan yang memperingati Hari Bumi sebagaimana dikutip dari Al-Jazeera.

Badan legislatif Liga Arab mengatakan peringatan tersebut terjadi pada saat rakyat Palestina sedang menjadi sasaran 'perang genosida dan pengungsian paksa' yang bertentangan dengan semua hukum internasional.

Baca Juga: Menderita Kekurangan Gizi, 16 Anak Palestina Meninggal  Selama Serangan di Rafah

Mereka menyerukan komunitas internasional untuk “memikul tanggung jawab politik, hukum dan moral” dan melakukan intervensi untuk menjamin gencatan senjata segera.

Halaman:

Editor: Mamiq Alki

Sumber: Al-Jazeera


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x