Melancarkan Pencernaan! Simak Inilah 3 Manfaaat Luar Biasa Touge Bagi Tubuh yang Penting Diketahui

28 Juni 2022, 07:00 WIB
Selain sebagai sumber makanan, touge juga bermanfaat bagi kesehatan. /PIXABAY/anan2523

WARTA LOMBOK - Touge alias tauge yang umum digolongkan sebagai sayuran ini, sudah dikenal lama sebagai salah satu sumber makanan untuk menambah kesuburan pria.

Selain itu, touge ternyata juga memiliki sejumlah manfaat lain yang baik bagi kesehatan tubuh.

Sayuran touge kacang hijau memiliki ukuran lebih kecil dan rasanya cenderung manis. Sementara, touge kacang kedelai ukurannya lebih besar dan rasanya agak pahit dengan aroma langu yang khas.

Baca Juga: Mencegah Kanker! Inilah 4 Manfaat Konsumsi Jamur yang Penting Anda Ketahui

Dikutip wartalombok.com dari video yang diunggah kanal YouTube Kunci Sehat dan Dokter Fery TV pada 18 September 2020, inilah manfaat touge.

1. Melancarkan pencernaan

Salah satu hal yang terbaik mengenai touge adalah bahwa kecambah ini mengandung jumlah enzim yang sangat tinggi. Hal ini dapat membantu meningkatkan berbagai proses metabolisme dan reaksi kimia dalam tubuh, khususnya untuk pencernaan.

Enzim merupakan bagian penting dari proses pencernaan. Selain itu, serat-serat yang ditemukan dalam kecambah memberikan manfaat yang sangat penting untuk pencernaan.

Baca Juga: Link Live Streaming Babak 32 Besar Malaysia Open 2022 dan 11 Line-up Wakil Indonesia yang Akan Bertanding

2. Meningkatkan metabolism

Seperti yang telah disebutkan, touge kaya akan enzim yang biasanya tidak tersedia melalui makanan. Masuknya enzim dapat berdampak serius bagi metabolisme tubuh.

Di samping itu, kecambah juga mengandung banyak protein yang merupakan bagian penting dari makanan yang memungkinkan kita untuk melakukan seluruh fungsi kimia dalam tubuh.

Protein diperlukan untuk hampir seluruh proses tubuh, khususnya penciptaan dan pemeliharaan sel, perbaikan organ, regenerasi kulit, pertumbuhan tulang, perkembangan otot, dan sejumlah aspek lain yang sangat penting untuk kesehatan.

Ini berarti touge merupakan cara yang sehat dan lezat untuk meningkatkan fungsi tubuh secara keseluruhan untuk perkembangan tubuh.

Baca Juga: Ramalan Zodiak Aries Hari ini 28 Juni 2022: Anda Berada Dalam Suasana Hati yang Fantastis 

3. Meningkatkan sirkulasi darah dan memulihkan anemi

Anemia adalah istilah medis untuk menggambarkan kondisi tubuh yang kekurangan zat besi. Jika Anda kekurangan zat besi, maka jumlah sel darah merah menurun.

Padahal zat besi adalah bagian penting dari produksi sel darah merah. Kekurangan zat besi membuat Anda kelelahan, kurang konsentrasi, mual, pusing, dan mengalami gangguan perut.***

Editor: ElRia Shd

Sumber: Channel YouTube Dokter Fery TV Channel YouTube Kunci Sehat

Tags

Terkini

Terpopuler