Catat Inilah 5 Manfaat Brokoli untuk Kesehatan yang Penting Anda Ketahui

12 Februari 2023, 23:50 WIB
Brokoli memiliki kandungan yang baik untuk kesehatan /PIXABAY/LIMITED DEAL

WARTA LOMBOK - Brokoli merupakan salah satu sayuran hijau yang kini terkenal sebagai sumber makanan yang mengandung berbagai macam nutrisi dan gizi. Apalagi brokoli juga dikenal sebagai sayuran dengan nutrisi tinggi.

Brokoli dikenal kaya akan berbagai nutrisi terutama vitamin dan mineral. Termasuk kandungan gizi berupa fitonutrien yang memiliki banyak manfaat bagi kesehatan tubuh.

Brokoli ini juga masuk ke dalam kategori bernutrisi tinggi yang banyak mengandung komposisi kandungan, seperti: kalori udara, karbohidrat, serat, kalsium, kalium, fosfor, sodium, beta karoten, vitamin C, vitamin A, vitamin K.

Baca Juga: Catat! Inilah 5 Manfaat dan Khasiat Wortel Bagi Kesehatan Tubuh

Dikutip

1.Meningkatkan kesehatan kulit

Kandungan vitamin C, vitamin A, dan vitamin E dalam brokoli adalah mencerahkan sekaligus membantu mengganti jaringan kulit yang rusak. Kandungan fitonutrien juga berkhasiat untuk mencegah kerusakan kulit akibat paparan sinar matahari.

2. Menjaga kesehatan pencernaan

Kandungan serat dalam brokoli bermanfaat untuk membantu menjaga kesehatan usus serta melancarkan pencernaan sehingga mencegah terjadinya sembelit.

3. Memelihara kesehatan mata

Beta karoten merupakan senyawa yang saat sudah masuk ke dalam tubuh akan berubah menjadi vitamin A.

Baca Juga: Catat! Berikut Resep Mudah Memasak Lodeh Tahu Kacang Panjang

Maka dari itu, kandungan beta karoten dalam brokoli juga bermanfaat untuk menjaga kesehatan kulit, gigi, dan meningkatkan penglihatan.

Selain meningkatkan kesehatan mata, beta karoten juga bermanfaat untuk melindungi mata dari penyakit seperti katarak dan degenerasi makula.

4. Menjaga daya tahan tubuh

Kandungan vitamin C, mineral, dan fitonutrien dari brokoli bermanfaat untuk membantu membangun imunitas tubuh dan mencegah berbagai infeksi.

Baca Juga: Cemilan Ringan! Inilah Resep Membuat Lemper Enak dan Gurih

Sistem imun atau kekebalan tubuh adalah senyawa penting yang berfungsi untuk melindungi tubuh dari mikroorganisme penyebab berbagai macam penyakit.

5. Menjaga kesehatan tulang dan gigi

Manfaat atau khasiat lainnya dari kandungan brokoli tersebut juga membantu menjaga kesehatan gigi sekaligus menurunkan risiko penyakit gigi dan mulut seperti periodontitis.***

Editor: Mamiq Alki

Sumber: YouTube Kunci Sehat

Tags

Terkini

Terpopuler