Bikin Hidangan Kari Ala Jepang, Berikut Resep Membuat Chicken Katsu Curry dengan Irisan Daging Berbalut Tepung

- 28 Juni 2022, 19:15 WIB
Chicken katsu curry adalah hidangan kari khas Jepang.
Chicken katsu curry adalah hidangan kari khas Jepang. /Instagram.com/@lunagui.kitchen

WARTA LOMBOK - Hidangan kari memang selalu mampu menggugah selera siapa pun yang menyantapnya.

Nah salah satu hidangan kari yang cukup populer dan cukup diminati adalah chicken katsu curry. Hidangan ini merupakan kari khas yang berasal dari Jepang.

Kali ini kami akan menyajikan resep membuat chicken katsu curry dengan kuah yang kental, gurih dan harum.

Baca Juga: Suka Makanan Jepang, Ini Resep Egg Chicken Roll dengan Citarasa Gurih dan Renyah, Simak Cara Membuatnya

Ciri khas kari yang satu ini adalah disajikan di atas nasi hangat kuah yang kental, gurih dan harum. Selain itu kari ini dilengkapi dengan irisan daging ayam yang dibalut tepung renyah.

Dikutip wartalombok.com dari postingan yang diunggah akun Instagram @linagui.kitchen pada Senin, 23 Mei 2022, berikut resep membuat chicken katsu curry rice.

Bahan :

- 2 pcs Fillet Dada Ayam

Masing-masing belah menjadi dua bagian lalu dipukul-pukul pake ulekan supaya agak tipis dan

lebar saja. Tapi jangan terlalu keras nanti hancur. Lumuri air jeruk nipis diamkan sebentar lalu cuci hingga bersih. 

Bahan marinasi ayam :

- 2 buah bawang putih ukuran besar, haluskan

- 1 butir telur ayam,kocok lepas

- 2 sdm kecap ikan/kecap asin

- 1/2 sdt lada bubuk

- 1/4 sdt garam, jika suka lebih asin

Marinasi ayam dengan bahan di atas, lalu simpan dalam kulkas kurang lebih 1/2 jam.

Baca Juga: Sinopsis Balika Vadhu: RICUH! Pernikahan Nandini dan Dokter Amit Didatangi Mantan Istri, Krish Menangis Haru

Bahan pelapis :

- 5 sdm tepung terigu

- 2 sdt kaldu jamur

- Air secukupnya

- Tepung panir

- Minyak goreng Fortune

Cara membuat :

1. Larutkan tepung terigu, kaldu jamur dengan secukupnya air (adonan tidak terlalu kental dan tidak terlalu encer)

2. Ambil 1 potong ayam, celupkan pada larutan tepung terigu tadi, kemudian angkat ayam lalu gulingkan ke tepung roti/tepung panir, ratakan sambil agak ditekan dan tertutup semua.

3. Simpan dikulkas dulu sekitar 30 menit kemudian goreng hingga matang kuning kecoklatan.

Baca Juga: Ramalan Zodiak Pisces Hari ini 25 Juni 2022: Anda Akan Berada Dalam Suasana Hati yang Selalu Waspada

Bahan kari :

- 1 buah bawang bombai ukuran kecil

- 1 sachet/ 100 gr bumbu kari siap pakai

- Kentang dan wortel secukupnya (kupas dan potong dadu lalu rebus setengah matang)

- 700 ml air

Cara membuat :

1. Tumis bawang bombai hingga harum, tuang bumbu kari, aduk-aduk dan beri air. Masak hingga air mendidih.

2. Kemudian tuang kentang dan wortel yang sudah dimasak setengah matang.

3. Masak hingga mendidih meletup letup, koreksi rasa.

4. Jika sudah pas, kari siap disajikan

Demikian resep chicken katsu curry rice. Selamat mencoba.***

Editor: Baiq Hurratul Hasanah

Sumber: Instagram @linagui.kitchen


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah