Hoax Kabar Cairan Vaksin Covid-19 Tidak Masuk Seutuhnya ke Tubuh Presiden Jokowi

- 18 Januari 2021, 14:30 WIB
Presiden RI Jokowi menjadi orang pertama yang menerima suntikan vaksin Covid-19 Sinovac.
Presiden RI Jokowi menjadi orang pertama yang menerima suntikan vaksin Covid-19 Sinovac. /setkan.go.id/setkab.go.id

WARTA LOMBOK – Pemberian vaksin Covid-19 dimulai pada Rabu, 13 Januari 2021 dimana Presiden Jokowi menjadi orang pertama yang menerima vaksin Covid-19.

Presiden Jokowi menjadi orang pertama yang menerima vaksin Covid-19 sebagai bagian dari upaya meyakinkan masyarakat bahwa vaksin Covid-19 aman.

Namun tersiar kabar bahwa cairan vaksin Covid-19 yang diterima Presiden Jokowi masih utuh atau tidak masuk seutuhnya.

Baca Juga: Jokowi Orang Nomor 1 Disuntik Vaksin di Indonesia, Ia Berharap Semua Berjalan Lancar Untuk Negara

Kabar mengenai cairan vaksin Covid-19 yang tidak seutuhnya masuk ke lengan Presiden Jokowi beredar melalui media sosial Facebook dan WhatsApp.

Adapun narasi yang beredar yaitu:

COBA PELOTOTI GUYS … CAIRAN VAKSIN MASIH UTUH

Cairan nya Masih Utuh Udah di Cabut Aaaja Mao Bohongin Rakyat Hadehhh.”

Berdasarkan hasil penelusuran, kabar yang menyebutkan cairan vaksin Covid-19 yang diterima Presiden Jokowi tidak seutuhnya masuk ke tubuhnya ternyata hoax.

Halaman:

Editor: ElRia Shd

Sumber: Pikiran Rakyat Pangandaran


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x