Ustadz Maaher Meninggal Dunia, Nikita Mirzani Ucapkan Duka Cita

- 9 Februari 2021, 07:00 WIB
Kolase foto/Ustadz Maaher At-Thuwailibi/Nikita Mirzani
Kolase foto/Ustadz Maaher At-Thuwailibi/Nikita Mirzani /Instagram/@ustadzmaher_real/@nikitamirzanimawardi.172

WARTA LOMBOK - Nikita Mirzani mengucapkan belasungkawa atas meninggalnya Ustadz Maaher. Ia menulis keterangan dengan mengunggah foto Ustadz Maaher melalui akun Instagram.

Dalam keterangan unggahannya, Nikita Mirzani mendoakan Ustadz Maaher agar dosanya diampuni dan amal kebaikannya diterima.

Selebriti yang pernah berseteru dengan Ustadz Maaher ini mengucapkan duka cita atas meninggalnya Ustadz Maaher At-Thuwailibi alias Soni Eranata akibat penyakit lambung yang dideritanya.

Baca Juga: Musim Hujan di Ibu Kota Masih Belum Usai, Gubernur DKI Anies Basedan: Kita Harus Siaga, Tanggap, dan Galang

Baca Juga: Kembali Terjerat Kasus Narkoba, Putra Raja Dangdut Rhoma Irama Kembali Ditangkap Polisi

Ustadz Maaher dinyatakan meninggal dunia di Rutan Mabes Polri, Jakarta Selatan pada Senin malam, 8 Januari 2021.

Nikita Mirzani kemudian mengunggah sebuah foto Ustadz Maaher dan menuliskan ucapan do'a yang turut ditanggapi sejumlah warganet.

"Innallilahi Wainnalilahi Rojiun Semoga Ustadz Maher di Lapangkan Kuburnya, diampuni semua dosanya dan di Terima amal kebaikannya. Turut Berduka Cita", tulis Nikita melalui akun @nikitamirzanimawardi.172.

Beberapa waktu lalu keduanya pernah berseteru terkait kepulangan Habib Rizieq ke Indonesia. Nikita mengatakan kepulangan Imam Besar FPI itu hanya akan membawa masalah dan menyebutnya sebagai 'tukang obat'.

Halaman:

Editor: Herry Iswandi

Sumber: Instagram @movreview


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah