Tarung Derajat Satlat Lenek Kecamatan Lenek Membuka Pendaftaran Anggota Baru Untuk Mencari Atlet Baru

- 28 Maret 2021, 18:25 WIB
Tarung Derajat Satlat Lenek, Kecamatan Lenek.
Tarung Derajat Satlat Lenek, Kecamatan Lenek. /Dok. Warta Lombok/Agus Supriono

WARTA LOMBOK – Seni bela diri tarung derajat adalah seni bela diri khas suku Sunda yang berasal dari Indonesia yang diciptakan oleh Achmad Drajat pada tahun 1960-an di Bandung.

Seni bela diri tarung derajat yang dikembangkan sudah menyebar di seluruh Indonesia salah satunya di Desa Lenek Kecamatan Lenek Lombok Timur NTB.

Tarung Derajat Satlat Lenek sekarang sudah mulai membuka pendaftaran baru dengan tujuan mencari atlet untuk umum, remaja, dewasa dan anak-anak. 

Baca Juga: Tri Raga Ekmasari, Seorang Guru Honorer yang Memiliki Skill dengan Memanfaatkan Barang Bekas

Lokasi latihan Tarung Derajat berada di depan kantor Camat Lenek Desa Lenek. Lokasi ini adalah lokasi yang baru ditempati yang semula di SMA 1 Lenek.

Tarung Derajat Satlat Lenek yang dibina oleh L. Srijaya kurang lebih dua belas tahun dan masih eksis hingga saat ini.

Dengan usia yang sudah belasan tahun tarung derajat di satlat Lenek ini, sudah bayak menorehkan atlet berprestasi di berbagai kejuaraan di tingkat Kabupaten hingga Provinsi.

Saat dikonfirmasi wartalombok.com L. Srijaya mengatakan bahwa Satlat Lenek membuka pendaftaran anggota baru dengan tujuan mencari atlet.

“Kami memang membuka pendaftaran anggota baru tarung derajat sebanyak-banyaknya dengan tujuan mencari bibit atlet, dan ini untuk umum mulai dari SD, SMP, SMA, Mahasiswa bahkan yang tidak berstatus sebagai pelajarpun bisa ikut bergabung,” ungkap L. Srijaya.

Halaman:

Editor: ElRia Shd


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah