BLT UMKM Akan Rp2,4 Juta Cair, Segera Cek NIK e-KTP Anda di eform.bri.co.id/bpum

- 9 Januari 2021, 07:15 WIB
Ilustrasi penerima BLT.
Ilustrasi penerima BLT. /Antara

WARTA LOMBOK - Kementerian Koperasi dan UKM Republik Indonesia (Kemenkop UMKM RI) telah mengeluarkan kebijakan bahwa BLT UMKM Rp2,4 juta akan cair hingga 31 Januari 2021.

Namun, sebelum mendatangi Bank BRI pelaku usaha mikro bisa mengecek apakah NIK KTP terdaftar sebagai penerima BLT UMKM Rp2,4 juta melalui link elektronik formulir (E-form) BRI.

Pelaku usaha mikro, segera cek nama di eform.bri.co.id/bpum hanya dengan menggunakan NIK e-KTP untuk memastikan sebagai penerima Bantuan Langsung Tunai (BLT) UMKM Rp2,4 juta.

Baca Juga: Kemensos Fasilitasi Penerima Bantuan Sosial dengan Pencairan di 4 Bank Negara untuk Pencairan BPNT

Masyarakat diimbau mengakses terlebih dahulu laman tersebut sebelum mendatangi kantor BRI, untuk mencegah terjadinya penumpukan atau antrean penerima BLT UMKM Rp2,4 juta.

"Kami menyediakan sistem yang bisa diakses secara real time oleh masyarakat. Jadi sebelum ke kantor BRI, pelaku usaha mikro dapat memastikan terlebih dahulu melalui e-form BRI," ujar Direktur Mikro BRI, Supari.

Adapun tata cara mengecek NIK KTP di E-Form BRI adalah sebagai berikut:

1. Buka halaman e-form BRI dengan mengklik link ini (e-Form BRI) https://eform.bri.co.id/bpum

2. Isi nomor NIK KTP

Baca Juga: Mau Dapat Dana BLT UMKM Rp2,4 Juta Segera Daftar ke Kantor ini, Cair Hingga 31 Januari 2021

3. Isi kode verifikasi yang sudah dicantumkan

4. Ketika sudah diisi, klik Proses Inquiry

5. Jika sudah masuk, Anda akan menerima pemberitahuan apakah sudah mendapatkan bantuan atau tidak.

6. Ketika Anda diberitahukan sudah mendapatkan BLT maka segera datangi Bank BRI terdekat untuk mencairkan uang BLT.

Sejak diluncurkan pemerintah pada Agustus 2020, penyaluran BLT UMKM Rp2,4 juta melalui bank BRI ini hingga Desember 2020 sudah mencapai Rp18,7 triliun kepada 7,8 juta penerima.

Baca Juga: Cek Nama Penerima Bansos 2021 dengan Kartu KIS di dtks.kemensos.go.id

Menurut Supari, penyaluran akan tetap mengedepankan penggunaan teknologi dan BRI memastikan distribusi bantuan dilakukan dengan menerapkan protokol kesehatan.

Apabila masyarakat tersebut merupakan penerima BLT UMKM Rp2,4 juta, maka dapat segera menghubungi Kantor Cabang BRI terdekat untuk mengecek waktu atau jadwal pencairan.

Pencairan BLT UMKM Rp2,4 juta dilakukan secara bertahap sesuai tanggal yang ditentukan BRI.

Berita sudah dimuat sebelumnya oleh fixindonesia.com dalam artikel “Pelaku Usaha Mikro, Segera Cek NIK e-KTP Anda di eform.bri.co.id/bpum, BLT UMKM Rp2,4 Juta Cair”, penjadwalan tersebut dilakukan guna menghindari kerumunan di Bank BRI.

Baca Juga: Bansos 2021 Juga Didapatkan oleh Pemilik Kartu KIS, Begini Cara Cek Penerima BLT Rp300 Ribu

Penerima BPUM bisa datang mengambil haknya dengan membawa identitas diri, agar sesuai dengan data penerima yang diperoleh dari Kementerian Koperasi dan UKM.

Dalam melaksanakan pelayanan pencairan BLT UMKM Rp2,4 juta, Unit Kerja BRI berkoordinasi dengan berbagai pihak, di antaranya dengan Satgas COVID-19, Pemda dan pihak berwajib lain untuk mengatur kegiatan pelayanan BPUM.

Perlu diperhatikan bahwa BLT UMKM Rp2,4 juta ini hanya diberikan kepada pelaku usaha mikro yang teleh memenuhi syarat, di antaranya:

Baca Juga: Bansos Sembako BPNT Rp200 Ribu Cair Januari 2021, Cek Pakai KTP di dtks.kemensos.go.id

1. Warga Negara Indonesia

2. Mempunyai Nomor Induk Kependudukan (NIK)

3. Memiliki usaha mikro

4. Bukan ASN, TNI/POLRI

5. Bukan pegawai BUMN/BUMD.***(Siti Resa Mutoharoh/fixindonesia.com)

Editor: Mamiq Alki

Sumber: Fix Indonesia PRMN


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah