Ini Dia Cara Mudah untuk Tingkatkan Energi dan Optimalkan Kesehatan Melalui Kebiasaan Makan Anda Sehari-hari

- 17 September 2021, 08:40 WIB
Sarapan dengan gizi seimbang bisa membantu meningkatkan mengoptimalkan kesehatan.
Sarapan dengan gizi seimbang bisa membantu meningkatkan mengoptimalkan kesehatan. /PIXABAY/Free-Photos

Sarapan di pagi hari dengan mengkonsumsi makanan kaya karbohidrat dapat menghindarkan anda dari perasaan lamban dan tidak bersemangat. 

Hal tersebut dikarenakan tubuh anda memecah jaringan otot pada malam hari, dan sarapan dapat membangun kembali jaringan otot tersebut di pagi hari. 

Selain itu tambahkan kandungan protein dalam sarapan anda untuk mengaktifkan fase pembentukan otot dan mempertahankan rasa kenyang lebih lama. 

Kebiasaan lain yang dapat dilakukan untuk meningkatkan energi harian yakni dengan berhenti mengkonsumsi cemilan sebelum tidur. 

Baca Juga: 3 Zodiak ini Akan Mendapat Kebaikan dan Keberuntungan 17 September 2021

Mengkonsumsi makanan terlalu larut malam dapat mengganggu tidur dan mendatangkan malapetaka pada hormon nafsu makan. 

Rasa lapar yang muncul pada waktu sebelum tidur bisa disebabkan oleh makan malam yang terlalu ringan. 

Cobalah untuk mematikan lampu dapur dua jam sebelum anda tidur, hindari mengkonsumsi makanan dua jam sebelum tidur. 

Baca Juga: Ragam Pendapat Ulama tentang Hukum Bunga Bank

Anda juga dapat meningkatkan simpanan energi dalam tubuh dengan mengolah makanan anda sendiri di rumah. 

Halaman:

Editor: ElRia Shd

Sumber: Real Simple


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x