Penemuan Terbaru dari ilmuwan, Telah Berhasil Menangkap Gambar DNA dengan Resolusi Tertinggi

- 17 Februari 2021, 19:07 WIB
Ilustrasi DNA dalam inti sel.
Ilustrasi DNA dalam inti sel. /Foto: Pixabay/qimono/

WARTA LOMBOK - Para ilmuwan telah berhasil menangkap gambar dengan resolusi tertinggi yang pernah diambil dari DNA sebelumnya, yang mengungkapkan bahwa perilaku memutar dan menggeliat yang sebelumnya tak pernah terlihat.

Asam deoksiribonukleat, atau dikenal sebagai DNA, dapat menjadi sangat aktif ketika berdesakan dan berkerut di dalam sel, menurut penelitian baru yang diterbitkan di Nature Communications.

Gerakan tersembunyi ini diungkapkan oleh simulasi komputer yang dilengkapi dengan gambar beresolusi tertinggi yang pernah diambil dari satu molekul DNA.

Baca Juga: Misteri Ritual Lumpur Mumi Mesir Kuno Terkuak Melalui Peneltian Ilmuwan

Studi baru ini mengungkap perilaku yang sebelumnya tak terlihat dalam molekul yang mereplikasi diri, dan penelitian ini pada akhirnya mengarah pada pengembangan terapi genetik baru yang kuat.

“Melihat nya adalah suatu kepercayaaan, tetapi dengan sesuatu yang sekecil DNA saja, dapat melihat struktur heliks dari seluruh molekul DNA dan ini sangatlah menantang,” kata Alice Pyne, seoarang ilmuwan material di Universitas Sheffield, dalam sebuah pernyataannya seperti dilansir Warta Lombok dari Gizmodo.

Para ilmuwan sebelumnya telah menggunakan mikroskop untuk mengamati DNA dan konfigurasi seperti tangga yang dipelintir, tetapi ini terbatas pada pandangan statis molekul.
Apa yang belum bisa dilihat para ilmuwan adalah bagaimana gulungan DNA yang intens memengaruhi struktur heliks ganda.

Untuk mencapai ini, Pyne dan rekan-rekannya menggabungkan mikroskop gaya atom resolusi tinggi (AFM) dengan simulasi komputer dinamika molekuler.

Untaian DNA yang panjang dan sangat terorganisir berdesakan rapat di dalam sel kita.
Seperti yang ditunjukkan oleh studi baru, yang menghasilkan beberapa perilaku fisik yang sangat dinamis.

Halaman:

Editor: Mamiq Alki

Sumber: Gizmodo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x