Mendukung Kehamilan Yang Sehat! Inilah Khasiat dan Manfaat Buncis untuk Kesehatan Tubuh

- 16 Mei 2023, 20:30 WIB
sayur buncis
sayur buncis /facebook can

WARTA LOMBOK  – Buncis adalah salah satu sayuran yang rasanya manis dan teksturnya yang renyah.

Buncis kaya akan berbagai nutrisi baik, sehingga mengonsumsinya bisa memberikan banyak manfaat untuk kesehatan.

Meskipun bisa diolah dengan berbagai cara, salah satu cara yang paling baik untuk mengolah buncis adalah dengan direbus.

Baca Juga: Menurunkan Kadar Gula Darah! Inilah Khasiat dan Manfaat Buah Bune untuk Kesehatan Tubuh

Dikutip wartalombok.com dari video yang diunggah kanal YouTube Kunci Sehat Pada 8 Mei 2023, inilah khasiat buncis.

1. Mendukung kehamilan yang sehat

Bagi ibu hamil, buncis bisa menjadi salah satu pilihan sayuran yang baik untuk dikonsumsi. Manfaat buncis rebus untuk kehamilan adalah membantu ibu hamil memenuhi kebutuhan folat harian, dan memberikan asupan vitamin B yang diperlukan untuk pertumbuhan dan perkembangan janin.

Vitamin tersebut bisa membantu mengurangi risiko cacat lahir tertentu. Sedangkan asupan asam folat yang cukup juga diperlukan selama kehamilan untuk melindungi janin dari cacat tabung saraf. Satu cangkir buncis bisa memberikan sekitar 10 persen kebutuhan asam folat harian.

2. Meningkatkan kesehatan jantung

Buncis kaya akan serat, nutrisi yang penting bagi kesehatan. Satu cangkir (150 gram) sayuran hijau tersebut yang masih mentah memiliki 2,7 gram serat. Sementara buncis rebus memiliki 4 gram serat yang beberapa diantaranya adalah serat larut.

Baca Juga: Sinopsis Imlie ANTV Senin, 15 Mei 2023: Menegangkan! Imlie Datang Selamatkan Aditya dari Kekejaman Atan

Serat larut bisa membantu menurunkan low density lipoprotein (LDL) atau yang biasa disebut kolesterol jahat dan kadar kolesterol total. Itulah mengapa manfaat buncis rebus baik untuk kesehatan jantung, karena bisa menurunkan tekanan darah dan mengurangi peradangan.

3. Menjaga kesehatan usus

Berkat kandungan seratnya, manfaat buncis rebus juga bisa membantu menjaga sistem pencernaan kamu tetap sehat dan lancar. Namun, bila kamu memiliki gangguan pencernaan, seperti sindrom iritasi usus besar, kamu justru perlu menghindari jenis serat tertentu, yaitu serat tidak larut.

Pasalnya, serat tidak larut bisa membuat pengidap gangguan pencernaan tersebut  bukannya menjadi lebih baik, tapi lebih parah.  Seperti menyebabkan kembung dan ketidaknyamanan pada usus.***

Editor: Mamiq Alki

Sumber: YouTube Kunci Sehat


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah