Penangkal Radikal Bebas! Inilah Khasiat dan Manfaat Jengkol untuk Kesehatan Tubuh

- 24 Mei 2023, 20:30 WIB
Jengkol
Jengkol /Facebook Nopi ardila

WARTA LOMBOK – Jengkol adalah tanaman yang memiliki nama latin Archidendron pauciflorum berbentuk seperti spiral, berwarna coklat tua dan memiliki bau yang tidak sedap.

Bau yang kurang sedap ini membuat jengkol kurang diminati untuk dikonsumsi. Selain itu, mengonsumsi jengkol juga membuat pipis menjadi bau.

Padahal, di balik aroma yang bau tersebut jengkol memiliki manfaat untuk kesehatan.

Baca Juga: Berikut Inilah 5 Khasiat dan Manfaat Mentimun untuk Kecantikan dan Kesehatan

Dikutip wartalombok.com dari video yang diunggah kanal YouTube Kunci Sehat pada  23 Mei 2023, inilah manfaat jengkol.

  1. Penangkal Radikal Bebas

Banyak kandungan vitamin yang terdapat dalam jengkol. Seperti Vitamin A, B1, B2, juga vitamin C.

Gabungan senyawa vitamin A dan vitamin B sangat baik untuk berperan sebagai antioksidan yang menangkal radikal bebas yang bisa mempengaruhi pertumbuhan sel kanker.

  1. Baik untuk Pertumbuhan Janin

Manfaat jengkol yang kaya vitamin dan zat besi tentunya sangat baik untuk asupan gizi ibu hamil. Kecukupan gizi pada janin menghindari risiko janin lahir dengan cacat fisik.

Baca Juga: Mengatasi Insomnia! Inilah Khasiat Buah Lai untuk Kesehatan Tubuh

Halaman:

Editor: Mamiq Alki

Sumber: YouTube Kunci Sehat


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah