Tidak Bisa Shalat Jenazah Secara Langsung, Anda Bisa melakukan Sholat Ghaib: Berikut Lafal Niat dan Doanya

- 26 Desember 2021, 08:38 WIB
Ilustrasi jenazah.
Ilustrasi jenazah. /Contohpantunpuisicerpen.blogspot.com

WARTA LOMBOK – Sholat Ghaib merupakan sholat yang dilakukan apabila ada keluarga atau sahabat meninggal dunia dan berada jauh dari tempat tinggal Anda.

Dikatakan sholat Ghaib apabila anda tidak mampu atau berhalagan lain karena faktor keadaan yang terlalu jauh dan tidak memungkinkan Anda untuk pergi menyolatkan secara langsung.

Sholat Ghaib sangat disunnahkan untuk dilakukan atas mayat tersebut walapun sudah lewat seminggu atau lebih itu sah.

Baca Juga: Ingin Hajatmu di Kabulkan? Perbanyak Shalat Sunah Ini, Insya’Allah Segala Niat dan Keinginanmu Dikabulkan

Cara mengerjakan sholat Ghaib sama seperti mengerjakan sholat jenazah yang bukan Ghaib, hanya niatnya saja disebut atas mayat Ghaib.

Dikutip Warta Lombok dari buku Risalah Tuntunan Sholat Lengkap pada tanggal 25 Desember 2021, adapun niat untuk sholat Ghaib sebegai berikut.

Berikut lafal niat sholat Ghaib.

اُصَلِّى عَلٰى مَيِتِ(فَلآنٍ)اَلْغَاىِٔبِ اَرْبَعَ تَکْبِيْرَاتٍ فَرْضَ لْکِفَايَةِلِلّٰهِ تَعَالىٰ. اَللّٰهُ اَکْبَرُ.

Ushalli ‘alla mayyiti (Fullan) al-ghaa’ibi arba’a takbiiraatin fardhal-kifaayati lillaahi ta’aalaa. Allaahu akbar.

Baca Juga: Class Meeting Program Studi Tadris Fisika UIN Mataram, Berikut Juara Masing-Masing Lombanya

Artinya: “Aku niat sholat atas mayit ( sebut nama) Ghaib empat takbir fardhu kifayah karena Allah Ta’ala. Allaahu akbar.

Setelah melakukan sholat gaib kemudian berdoa dengan doa sebagai berikut:
Bismillahhir- rahmaanir-rahiim

Allaahumma shalli’ Alaa sayyidinaa Muhammadin wa’alaa aali sayyidinna Muhammad. Allahumma bihaqqil-faatihah. I’riq riqaabanaa war riqaaba haadzal- mayyiti (haadzihil – mayyitati) minan-naar 3x. Allaahumma anzilir-rahmata waj-al qabrahuu (haa) raudhatan minal-jannah. Wa laa taj’alhulahuu (lahaa) hufratan Minang-niiraan. Wa shallallahu alaakhairi khalqihii sayyidina Muhammadin wa aalihii washbihii ajma’iina wal-hamdu lillahi rabbil-‘alamiim.

Baca Juga: Verrel Bramasta Ajak Keluarga Besar dan Timnya Berlibur Ke Amerika Serikat hingga Dubai Sebulan Lamanya

Artinya: “Ya Allah, curahkanlah Rahmat atas junjukan kami Nabi Muhammad dan kepada keluarga Nabi Muhammad. Ya Allah, dengan berkahnya surat Al-Fatihah, bebaskan dosa kami dan dosa mayit ini dari siksaan api neraka. 3x Ya Allah,curahkanlah Rahmat dan berikanlah ampunan kepada mayit ini. Dan jadikanlah tempat kuburnya taman nyaman dari surga dan jaganlah Engkau menjadikan kuburannya itu lubang jurang neraka. Dan semoga Allah memberikan Rahmat kepada semulia-mulia mahluk-Nya yaitu jjnjugan Nabi Muhammad dan keluarganya serta sahabat-sahabatnya sekalian, dan segala puji bagi Allah Tuhan seluruh alam.”

Baca Juga: Wisata ke Lombok Maka Anda Harus Cicipi Makanan Khas Ayam Taliwang, Ini Resep Rahasia dan Cara Membuat

Inilah lafal dan doa sholat Ghaib, sholat ini sangat dianjurkan dilakukan apabila tidak bisa dilakukan secara langsung didepan mayit tersebut, semogga bermanfaat.***

Editor: Mamiq Alki

Sumber: Risalah Tuntunan Sholat Lengkap


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah