Tertarik Membuat Bolu Lapis Kuning Cokelat? Berikut Resep Lengkapnya, Camilan Favorit Bertekstur Lembut

- 5 September 2022, 12:35 WIB
Resep membuat bolu lapis kuning cokelat.
Resep membuat bolu lapis kuning cokelat. /Instagram.com/@dapur.uri

WARTA LOMBOK - Resep membuat kue bolu lapis kuning cokelat masih cukup diminati oleh sebagian besar orang.

Tekstur yang empuk dan citarasa yang manis membuat kue ini selalu menjadi camilan favorit dan cocok disajikan di akhir pekan.

Proses pembuatan kue bolu yang satu ini tidaklah terlalu sulit, Anda juga bisa membuatnya sendiri di rumah.

Baca Juga: Resep dan Cara Membuat Bolu Kukus Putih Telur, Rasa Lebih Lembut dan Empuk

Yuk simak dengan seksama resep pembuatan kue bolu yang memiliki tekstur lembut dengan citarasa manis berikut ini.

Dikutip wartalombok.com dari akun Instagram @dapur.uri pada 5 September 2022, berikut resep dan cara membuat bolu lapis kuning cokelat.

Bahan lapis kuning :

- 10 kuning telur

- 2 putih telur

- 120 gr gula pasir

- 70 gram tepung terigu protein sedang/segitiga

- 10 gr maizena

- 15 gram susu bubuk

- 130 gr butter wisjman lelehkan

- 1 sdm susu kental manis

Baca Juga: Resep Olahan Bistik Lidah Sapi yang Empuk dan Lezat, Emak-Emak Wajib Coba di Rumah

Cara membuat :

1. Kocok telur dan gula pasir sampai kental berjejak dengan speed tinggi 10 menit, kecilkan speed mixer lalu masukkan terigu, maizena dan susu bubuk.

2. Masukkan bertahap butter leleh dan susu kental manis ke dalam adonan, aduk pake spatula.

3. Tuang adonan ke dalam loyang dan alasi loyangnya dengan baking paper.

4. Panggang di oven dengan suhu 170 derajat celcius api atas bawah selama 20 menit, ovennya dipanaskan terlebih dahulu ya moms.

Bahan lapis cokelat :

- 10 kuning telur

- 2 putih telur

- 120 gr gulpas

- 70 gr tepung terigu protein sedang/segitiga

- 10 gr Cocoa Powder

- 5 gr Cocoa Black Powder

- 10 gr maizena

- 15 gr susu bubuk

- 130 gr butter wisjman, lelehkan

- 1 sdm susu kental manis

- Sedikit pasta cokelat

Untuk caranya: seperti lapis kuning ya

Baca Juga: Ramalan Zodiak Aquarius Hari ini 29 Agustus 2022: Anda Kemungkinan Akan Mendapatkan Pujian dan Rasa Hormat

Penyelesaian: balik kue lapis lalu oles dengan slai strawberry secukupnya sampai rata, lalu tumpuk dengan kue lapis cokelat, biarkan sampai kue lengket baru dipotong-potong.

Demikian resep dan cara membuat bolu lapis kuning cokelat. Selamat mencoba.***

Editor: Baiq Hurratul Hasanah

Sumber: Instagram @dapur.uri


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah