Ustadz Solmed Kembali Tanggapi Video Joget Sang Istri di TikTok: Tidak Ubahnya Seperti Lagu Potong Bebek Angsa

- 6 April 2021, 13:00 WIB
Ustadz Solmed kembali mengklarifikasi video goyang TikTok istrinya dengan menyamakannya seperti tak ubahnya goyang tipis lagu potong bebek angsa.
Ustadz Solmed kembali mengklarifikasi video goyang TikTok istrinya dengan menyamakannya seperti tak ubahnya goyang tipis lagu potong bebek angsa. /Instagram/@ustad_solmed

WARTA LOMBOK - Ustadz Solmed kembali memberikan klarifikasi atas video Tiktok istrinya April Jasmine yang baru-baru ini menjadi perbincangan publik.

Ia menyebutkan bahwa jogetan istrinya di media sosial TikTokitu tidak ubahnya seperti bergoyang tipis saat menyanyikan lagu potong bebek angsa.

Ustadz Solmed lantas menanyakan letak kesalahan bergoyang di video TikTok tersebut, karena menurutnya hukum tarian dalam Islam adalah boleh.

Baca Juga: Rose BLACKPINK Menari Lagu Kontroversial 'WAP' Usai Mencapai 10 Juta Follower TikTok, Penggemar Histeris

Baca Juga: Video Joget TikTok April Jasmine Istri Ustadz Solmed Menuai Beragam Komentar Warganet

Hal tersebut ia katakan dalam sebuah tayangan wawancara baru-baru ini.

“Saya melihat apa yang dilakukan istri saya dengan gerakan yang simple tidak ubahnya seperti kita menirukan gerakan potong bebek angsa, tangan ke kanan kaki ke kanan, tangan ke kiri, jadi yang salah itu apanya, gerakannya, lagunya atau TikToknya?” ucapnya.

Ia juga mengajak netizen untuk tidak saling menghujat dan mencela.

“Jangan memaksakan apa maunya kita sementara kita tidak mau mengikuti maunya orang lain,” lanjut ustadz Solmed yang berdiri di samping istrinya saat diwawancarai.

Halaman:

Editor: Herry Iswandi

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah