Tanggapan Jokowi Setelah Namanya Dijadikan Nama Jalan di Uni Emirat Arab

- 20 Oktober 2020, 21:52 WIB
Presiden Joko Widodo.
Presiden Joko Widodo. /instagram.com/jokowi

WARTA LOMBOK – Uni Emirat Arab meresmikan salah satu ruas jalan di kota Abu Dhabi. Nama jalan itu adalah Presiden Joko Widodo Street.

Melalui akun instagram pribadinya @jokowi, Presiden 59 tahun itu membagikan momen tersebut pada Selasa 20 Oktober 2020.

Hubungan baik antar kedua negara memang sudah lama terjalin. Nama Presiden Joko Widodo Street sendiri diberikan oleh Chairman Abu Dhabi Executive Office Syeikh Khalid bin Mohammed bin Zayed Al Nahyan.

Baca Juga: Presiden Prancis Bicara Tentang Penataan Islam. Erdogan: Anda Siapa?

Sebagaimana diberitakan Pikiran-Rakyat.com dalam artikel "Namanya Jadi Jalan di Abu Dhabi, Presiden Jokowi: Bentuk Penghargaan dan Kehormatan untuk Indonesia", hal itu diketahui setelah Presiden Jokowi menulis keterangan dalam unggahannya tersebut.

"Seruas jalan di Kota Abu Dhabi, Uni Emirat Arab kemarin diresmikan sebagai Presiden Joko Widodo Street oleh Sheikh Khalid bin Mohammed bin Zayed Al Nahyan, Chairman Abu Dhabi Executive Office," tulisnya.

 Jokowi menambahkan jika jalan yang menggunakan namanya itu berada antara Abu Dhabi Exhibition Center dengan Embassy Area yang menjadi tempat Kantor Perwakilan Diplomatik Indonesia.

Baca Juga: Usai Menjamu 2 Jenderal, Jaksa Agung Muda Pengawasan (Jamwas) Memanggil Kajari dan Kasi Pid Jaksel

"Jalan yang membelah kawasan Abu Dhabi National Exhibition Center dengan Embassy Area yang ditempati sejumlah Kantor Perwakilan Diplomatik itu menggunakan nama saya," lanjut Joko Widodo.

Halaman:

Editor: ElRia Shd

Sumber: Pikiran Rakyat


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x