Air Terjun Benang Kelambu, Air Terjun Tanpa Sungai dan Bertuah Menyembuhkan Penyakit

22 November 2020, 10:50 WIB
Air Terjung Benang Kelambu Lombok Tengah /Instagram/@benangkelambu

WARTA LOMBOK - Air Terjun Benang Kelambu memperoleh namanya dari penampakan air terjun yang terlihat seperti untaian benang Kelambu. Suara air terjun ini halus, tidak bergemuruh seperti layaknya air terjun kebanyakan.

Objek wisata ini bisa menjadi salah satu pilihan juga para wisatawan di Lombok, baik lokal atau mancanegara seperti wisatawan motoGP 2021 di KEK Mandalika.  

Air terjun benang kelambu berbentuk melebar menyerupai sebuah tirai. Ini membuat bentuk kelambu semakin nyata terwujud. Terlihat sangat indah dan menarik.

Baca Juga: Air Terjun Mangku Sakti Sembalun, Objek Wisata Alam yang Terlewatkan oleh Wisatawan

Air terjun benang kelambu berbentuk melebar menyerupai sebuah tirai. Ini membuat bentuk kelambu semakin nyata terwujud. Terlihat sangat indah dan menarik.

Air terjun ini sebenarnya cukup tinggi. Namun karena terbagi menjadi beberapa tingkat, membuat terlihat lebih pendek daripada yang sebenarnya.

Di tingkat pertama, air terjun ini memiliki ketinggian sekitar 30 m. Ini adalah Air yang langsung jatuh dari mata air. Sedangkan tingkat kedua yang berada di bagian lebih bawah memiliki ketinggian sekitar 10 m. Yang ketiga tingginya hanya 5 meter saja.

Di tingkat pertama, air terjun ini memiliki ketinggian sekitar 30 m. Ini adalah Air yang langsung jatuh dari mata air. Sedangkan tingkat kedua yang berada di bagian lebih bawah memiliki ketinggian sekitar 10 m. Yang ketiga tingginya hanya 5 meter saja.

Baca Juga: Rumah Adat Limbungan, Salah Satu Rumah Adat Sasak di Lombok Timur, Berikut Bentuk dan Maknanya

Air terjun tampak semakin cantik dengan tetumbuhan hijau yang ada di dinding tebing air terjun. Menyeruak di antara derasnya air terjun.

Pengalaman akan keindahan semakin sempurna ketika pengunjung menyempatkan diri untuk mandi dan berbasah-basah di bawah air terjun terakhir. Rasa capek yang tadinya menggelayut akan sirna setelah air yang cukup dingin mengguyur sekujur tubuh.

Lokasi Air Terjun Benang Kelambu ini berlokasi di daerah Kabupaten Lombok Tengah bagian utara atau tepatnya di Dusun Pemotoh, Desa Aik Berik, Kecamatan Batukliang Utara.

Novia Yuliana mengatakan bahwa Air Terjun Benang Kelambu terletak sekitar 32 Kilometer dari Kota Mataram, atau sekitar 1 jam perjalanan.

Baca Juga: Ingin Tahu, Belanjakan Itu Warisan Budaya Gumi Lombok Lo

"Pengunjung dapat menikmati keindahan air terjun benang kelambu mulai dari jam 07.00 sampai jam 17.30 sore. Lebih sore dari itu air terjun secara resmi ditutup dari kunjungan," tegas Yuliana yang juga mahasiswa IPS UIN Mataram.

Pertimbangan keamanan salah satu alasan jam operasional ini. Karena belum adanya penerangan mencukupi di area ini.

Fasilitas Air Terjun Benang Kelambu Satu-satunya fasilitas yang disediakan di objek wisata adalah toilet sekaligus merangkap sebagai kamar ganti. Fasilitas ini untuk tempat mengganti pakaian setelah mandi dan berendam di kolam air terjun. Walau demikian, masih bisa dijumpai penjaja asongan makanan dan minuman ringan di dekat pintu masuk Air Terjun Benang Kelambu.

Baca Juga: 6 Wisata Pantai yang Memikat dan Wajib Dikunjungi Wisatawan di Lombok

Air Terjun Daya Tarik Benang Kelambu

1. Air Terjun Tanpa Sungai

Yang membuat air terjun ini tampak unik atau berbeda dibandingkan dengan air terjun pada umumnya adalah, airnya yang memang berasal dari mata air, bukan dari sungai. Umumnya air terjun adalah badan sungai yang terpotong oleh jurang. Sehingga membentuk air terjun ke dasar jurang.

Pada air terjun benang tirai, air berasal dari sejumlah mata air yang ada di dinding tebing. Jumlah mata airnya yang sangat banyak, membuat air terjun tampak seperti keluar dari celah-celah tebing diantara rimbun semak dan tumbuhan yang tumbuh subur.

Di bagian bawah, terdapat kolam yang memang sengaja dibuat untuk menampung air.

Kolam ini bisa dimanfaatkan sebagai tempat mandi atau berendam oleh wisatawan yang berkunjung. Selain mandi dan bahasa-basahan di kolam buatan tersebut.

Baca Juga: Pantai Kuta Mandalika, Siap Memanjakan Wisatawan motoGP 2021 di KEK Mandalika

Pengunjung juga bisa memilih lokasi yang lebih tinggi dengan menaiki bebatuan yang ada di sekitar air terjun tersebut untuk menyaksikan pemandangan yang lebih spektakuler dan indah. Namun dengan syarat, Anda tetap harus berhati-hati agar tidak terpeleset.

2. Air Yang Berkhasiat

Masyarakat setempat meyakini bahwa air terjun ini bisa memberikan tuah tertentu kepada siapa pun yang mau mandi atau berendam di sana. Mereka percaya bahwa siapapun yang mandi di tempat ini akan mendapatkan kesembuhan dari berbagai macam penyakit dan awet muda.

3. Berdekatan Dengan Air Terjun Benang Stokel

Air terjun yang ditemui lebih dahulu dalam jalan kaki menuju benang kelambu ini, sama-sama menyandang nama yang berkaitan dengan benang.

Baca Juga: Air Terjun Matayangu di Sumba, Dua Air Terjun dengan Airnya yang Berwarna Biru Terlihat Sangat Indah

Penduduk setempat mengartikan nama Benang Stokel dalam bahasa sasak berarti segumpal benang.

Air Terjun Benang Stokel ini memiliki 2 buah air terjun yang kira-kira berketinggian kurang lebih sekitar 30 meteran. Air terjun sebelah kanan memiliki debit air yang lebih kecil dibandingkan dengan sebelah kiri.

Sementara itu di bawah air terjun tersebut terdapat kolam kecil yang dijadikan sebagai tempat penampungan curahan air yang jatuh dari atas. Kolam ini dapat digunakan oleh para pengunjung dan warga setempat sebagai tempat berenang dan mandi.***

Editor: LU Ali

Tags

Terkini

Terpopuler