Film Ranah 3 Warna, Berikut Pemeran dan Sinopsisnya, akan Segera Tayang di Bioskop Kesayangan Anda

19 Juni 2022, 20:18 WIB
Arbani Yasiz, Amanda Rawles dan Teuku Rasya menjadi pemeran utama dalam film Ranah 3 Warna. /Instagram.com/@ranah3warna.movie

WARTA LOMBOK - Film Ranah 3 Warna garapan sutradara Guntur Soeharjanto akhirnya akan segera tayang di bioskop mulai 30 Juni 2022 mendatang.

Film Ranah 3 Warna ini sendiri sebenarnya sudah selesai digarap sejak 2020, namun penayangannya harus terus tertunda karena pandemi Covid-19.

Sebelum menonton di bioskop nanti ada baiknya kita berkenalan dulu dengan para pemainnya. Berikut deretan pemeran film Ranah 3 Warna.

Baca Juga: Film My Chilling Roommate Sudah Tayang di Bioskop Korea, Chanwoo iKON Hadir Saat Penayangan Premiere

Dikutip wartalombok.com dari video yang diunggah kanal YouTube MNCP Movie pada Minggu, 19 Juni 2022, pemeran utama pria ada Arbani Yasiz sebagai Alif Fikri, pemeran utama wanita ada Amanda Rawles sebagai Raisa Kamila, Teuku Rasya sebagai Randai/Reymon Jefry, David Chalik sebagai ayah Alif, Maudy Koesnaedi sebagai ibu Alif, dan terdapat pemeran tambahan lainnya.

Adapun sinopsisnya sebagai berikut.

Film Ranah 3 Warna bercerita tentang sosok anak muda bernama Alif Fikri (Arbani Yasiz) yang mempunyai mimpi besar dan tekad kuat. Alif mempunyai cita-cita ingin menempuh pendidikan kuliah di luar negeri seperti tokoh idolanya, BJ Habibie.

Alif harus berjibaku melewati segala halangan dan rintangan yang mencoba mengubur mimpinya, ia selalu memegang kunci untuk menghadapi ujian batas kesabaranya dengan semboyan man shabara zhafira yang artinya siapa yang sabar dialah yang beruntung.

Karena itu bagaimana pun halangan dan rintangannya Alif selalu bergerak aktif mencari solusi dan pantang menyerah.

Baca Juga: Hasil Final Indonesia Open 2022: Zheng Si Wei/Huang Ya Qiong Tidak Terkalahkan, Beruntun Merebut Gelar Juara

Alif tak pernah ingin bersaing dengan Randai (Teuku Rasya), sahabat satu kampungnya. Namun, entah mengapa, Randai selalu menjadi bayang-bayang pencapaian Alif, baik dalam pendidikan maupun kisah cintanya.

Alif berhasil masuk kuliah di UNPAD, namun Randai berhasil masuk ITB lebih dulu, sebagaimana yang dicita-citakan Alif awalnya.

Alif jatuh hati pada Raisa (Amanda Rawles) yang satu kampus dengannya, namun ternyata Randai jatuh hati juga kepada Raisa dan selalu berusaha mengambil hati Raisa.

Baca Juga: Segudang Khasiat! Simak Manfaat Terong untuk Kesehatan yang Sayang Anda Lewatkan

Beban hidup semakin berat setelah ayahnya meninggal dunia, dimana Alif harus berjuang agar bisa terus kuliah, sementara sahabatnya Randai terus melaju lewat jalur prestasinya. Kesabaran Alif benar-benar diuji untuk mempertahankan persahabatan, cintanya, juga persoalan kuliahnya.

Secara tidak langsung, film Ranah 3 Warna ini merupakan cerminan keresahan yang dialami Gen Z dan anak Milenial dalam seperempat abad kehidupan mereka atau yang sering disebut quarter life crisis. Sehingga menjadikan film ini cocok sebagai referensi tontonan untuk memotivasi anak-anak muda sekarang.

Film Ranah 3 Warna di adaptasi dari novel dengan judul sama karya Ahmad Fuadi. Novel tersebut sukses menjadi best seller dan telah diterjemahkan ke berbagai bahasa.

Baca Juga: Bajirao Mastani Film Bertabur Bintang dengan Kisah Cinta Segitiga yang Sadis, Bakal Tayang di ANTV

Film ini juga terpilih menjadi pembuka dalam acara Jakarta Film Week 2021 silam. Selain memiliki nilai edukasi, film Ranah 3 Warna juga berusaha mengangkat budaya Minang.

Titan Hermawan, sebagai Direktur Utama MNC Pictures bersyukur akhirnya film ini bisa tayang. Ia merasa, Ranah 3 Warna bisa menjadi satu sajian yang mewarnai industri film Indonesia yang saat ini mulai bangkit setelah dilanda pandemi.***

Editor: ElRia Shd

Sumber: Channel YouTube MNCP Movie

Tags

Terkini

Terpopuler