Viral Pria 52 Tahun Nekat Jalan Kaki 11 Bulan untuk Menunaikan Haji, Simak Selengkapnya

15 Agustus 2022, 13:15 WIB
Adam Muhamad pria berusia 52 tahun yang jalan kaki untuk berhaji /facebook/

WARTA LOMBOK - Adam Muhammad seorang pria berusia 52 tahun yang berasal dari Wolverhampton, Inggris nekat berjalan kaki ke Mekkah untuk menunaikan ibadah haji.

Seperti yang diketahui, jarak antara Wolverhampton dan Mekkah adalah 4,166 miles.

Adam memerlukan waktu 10 bulan 26 hari sampai akhirnya tiba di Arab Saudi.

Baca Juga: 3 Fakta Menarik Nottingham Forest yang Kembali Kekasta Tertinggi Liga Inggris

Ia berjalan berkilo-kilo meter untuk bisa sampai ke Arab Saudi, dan ia harus melewati 9 negara.

Lebih mengharukan lagi, setelah sampai di Arab ia disambut meriah oleh para jamaah lainnya.

Dengan keyakinan yang luar biasa ia mampu sampai ke tujuan, meskipun ia harus menempuh perjalanan yang begitu panjang, dan tentunya juga sangat melelahkan.

Baca Juga: Ramalan Tarot Zodiak Cancer 15 Agustus 2022: Lakukan yang Terbaik, Anda Pasti Dihargai di Masa Depan

Dia adalah seorang pria yang hebat dan kuat, karena diusianya yang tidak muda, ia mampu sampai di Arab Saudi meskipun hanya dengan berjalan kaki saja.

Dan dari kisah ini kita mendapatkan sebuah pelajaran yang sangat berharga, karena jikalau kita melakukan hal baik dan dibarengi dengan niat yang baik niscaya segala sesuatu yang kita kerjakan akan terasa mudah meskipun itu melelahkan.

Karena hidup bukan hanya tentang bagaimana caranya agar kita bisa mendapatkan yang kita inginkan, sedangkan kita hanya memikirkannya saja tapi tidak berusaha untuk mencapai keinginan itu, niscaya itu hanyalah sekedar angan-angan.***



Editor: Desi Rabiati

Sumber: Facebook Syamsuddin Mula Daeng

Tags

Terkini

Terpopuler