Bikin Nagih! Berikut Resep Memasak Sop Ayam Simpel Gurih dan Praktis, Cocok Sebagai Menu Sarapan

21 Juni 2022, 13:15 WIB
Resep membuat sup ayam. /Instagram.com/@mekani.ftf

WARTA LOMBOK – Sop ayam merupakan menu andalan untuk makan bersama keluarga di rumah. Apalagi, sop juga sering disajikan dengan tambahan sayur, sehingga memiliki berbagai manfaat pula untuk kesehatan.

Sop ayam bisa Anda buat dengan mengikuti berbagai macam resep. Selain itu, Anda juga bisa menggunakan berbagai bahan tambahan sesuai selera.

Cara membuat sop ayam tergolong sederhana dan cocok bagi pemula. Cara membuat sop ayam bisa Anda praktikkan dengan mudah di rumah. Makanan yang enak disantap di saat sedang hangat ini dapat memberikan rasa segar dan tentunya kehangatan pada tubuh. Ini tentunya sangat cocok dikonsumsi pada saat cuaca dingin.

Baca Juga: Camilan Sederhana! Berikut Resep dan Cara Mudah Membuat Kroket Gurih, Lembut dan Super Lezat

Dikutip wartalombok.com dalam postingan yang diunggah akun Instagram @siska_dewi_lestari pada Minggu, 19 Juni 2022, berikut resep sop ayam.

Bahan-bahan :

• 1 kg ayam bagian paha, potong-potong kecil, beri perasan jeruk nipis dan garam.

• 10 siung bawang merah, iris tipis

• 3 siung bawang putih, geprek

• Lada bubuk secukupnya

• 1/2 buah pala, geprek sedikit saja

• 3 buah kapulaga

Baca Juga: Line-up Squad Timnas Indonesia pada Piala AFF U19 2022, Menjadi Tuan Rumah Tim Garuda Harus Membawa Kemenangan

• 3 batang daun bawang, potong agak panjang. Pisahkan daun hijau dan batangnya.

• Daun seledri, potong-potong

• 2 buah kentang, potong kotak

• 2 buah wortel, potong tebal

• Kol/kubis secukupnya, potong besar

• Air secukupnya

Baca Juga: Ramalan Zodiak Libra Hari ini 20 Juni 2022: Kesabaran Anda Menuai Manfaat Sekarang

Cara membuat :

1. Tumis bawang merah dengan sedikit minyak sampai kuning kecoklatan, angkat untuk bawang goreng dan sisakan sedikit saja untuk bumbu supnya. Kecilkan api.

2. Masukkan bawang putih geprek dan batang dari daun bawang ke sisa tumisan bawang merah, tumis sampai wangi.

3. Masukkan lada bubuk, sedikit garam dan potongan ayam.

4. Besarkan api. Tumis-tumis aja terus sampai ayamnya berubah warna

5. Kalau ayam sudah berubah warna, masukkan air secukupnya, pala dan kapulaga. Masak ayam sampai mendidih dan mulai matang.

6. Masukkan sayuran, dimulai dari kentang. Beri sedikit jeda. Masukkan lagi wortel.

Baca Juga: Apa Itu Soceng? Begal Rekening yang Sedang Viral dan Marak Terjadi, Simak Juga Cara Mengantisipasinya

7. Masukkan kol kemudian daun bawang bagian daun hijaunya. Terakhir daun seledri.

8. Beri seasoning yaitu garam, gula dan kaldu jamur sampai rasanya pas.

9. Jangan terlalu lama memasak kol agar tidak terlalu layu.

10. Angkat dan sajikan dengan taburan bawang goreng, jeruk nipis dan cabe rawit yang dipencet-pencet saat mau makan.

Selamat mencoba.***

Editor: ElRia Shd

Sumber: Instagram @siska_dewi_lestari

Tags

Terkini

Terpopuler