Resep Fruit Puding Cake yang Enak dan Cantik, Cocok Jadi Suguhan di Hari Spesial

- 11 Oktober 2022, 11:55 WIB
Fruit Pudding Cake
Fruit Pudding Cake /Instagram.com/ @tyasprabowo

1. Cake: kocok telur, kuning telur, gula pasir, emulsifier sampai mengambang putih kental berjejak, masukkan campuran terigu, maizena, coklat bubuk mixer dengan speed rendah. Tambahkan butter leleh, aduk balik dengan spatula sampai rata. Tuang di loyang yang sudah dialasi kertas roti. Oven suhu 180’C 20-25 menit sampai matang.

2. Setelah cake matang keluarkan dari loyang dinginkan, setelah itu potong bulat dengan pisau pakai cetakan tarlet yang akan dipakai. Masukkan cake yang sudah dipotong kedalam cetakan tarlet.

Baca Juga: Resep dan Cara Membuat Pecak Lele, Dijamin Anda Langsung Ingin Makan

3. Puding pink : campur semua bahan kecuali whipping cream cair sampai mendidih. Setelah mendidih masukkan whippingcream, aduk rata. Tuang di atas cake sampai ¾ penuh. Dinginkan.

4. Setelah puding set tata potongan buah di atas puding pink, kemudian siram dengan pudding bening.

5. Simpan di kulkas sampai dingin, puding cake siap disajikan.

Sekian resep fruit puding cake yang enak dan cantik, cocok jadi suguhan di hari spesial. Selamat mencoba di rumah.***



Halaman:

Editor: Mamiq Alki

Sumber: Instagram @tyasprabowo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah