Jokowi Dibully Netizen Karena Sebut Provinsi Padang, Fadli Zon: Kalau Padang Jadi Provinsi Sumbar Jadi Apa Ya?

20 Mei 2021, 18:26 WIB
Jokowi menjadi bahan bully para netizen karena menyebutkan Padang sebagai Provinsi. /Instagram.com/@jokowi

WARTA LOMBOK - Presiden Jokowi salah menyebutkan Padang sebagai Provinsi saat berpidato kala melakukan kunjungan proyek pembangunan jalan tol Trans Sumatera untuk ruas Pekanbaru-Padang, Pekanbaru-Bangkinang, Kota Pekanbaru, Rabu 19 Mei 2021.

Tidak butuh waktu lama kata Provinsi Padang menjadi terpopuler di Twitter Indonesia. Video salah ucap tersebut pun sontak mengundang tawa dan olok-olok netizen.

Dalam hal ini Fadli Zon ikut mengomentari kejadian tersebut dan bertanya kalau “Padang jadi Provinsi, Sumbar jadi apa yah?” tulis Fadli yang pertanyaannya pun kemudia menjadi viral di media sosial.

Baca Juga: Hikmah di Balik Kisah Perseteruan Dua Malaikat Allah tentang Taubat Seorang Pendosa

Video salah ucap tersebut ditayangkan secara live oleh Chanel YouTube resmi milik Sekretariat Presiden yang kemudian tersebar luas ke media sosial lainnya.

Salah satu netizen atas akun @af_erid menuliskan komentar menohok saat mengomentari pernyataan Fadli tersebut.

Gitu kok bisa jadi pemimpin,” tulisnya.

Sementara akun @NopriadiAsih mengatakan Jokowi lupa pelajaran IPS saat SD karen saat itu ia tengah ke kamar mandi untuk buang air kecil.

Baca Juga: Akar Permasalahan Israel Palestina Tak Kunjung Usai, Rangga Sasana Sunda Empire Berikan Solusi Ini

Tak cukup sampai di situ salah satu netizen pun mengolok-olok dengan menyebut para buzer akan sibuk melakukan pembelaan.

Wah dapat kerjaan nih para buzzni buat ngebela tuannya,” tulis salah satu netizen.

Sementara itu dari pihak istana telah dilakukan klarifikasi dan mengakui kejadian tersebut adalah salah ucap dari presiden Jokowi.

Kepala Sekretariat Presiden Heru Budi Hartono mengatakan penyebutan Padang sebagai salah satu Provinsi oleh Jokowi hanya salah pengucapan.

Baca Juga: DPR RI Ajak Dunia Internasional Hentikan Kebrutalan Israel

"Iya (salah pengucapan)” kata Heru dalam salah satu tayangan.

Heru menegaskan bahwa maksud dari pernyataan Jokowi yakni Provinsi Sumatera Barat, Kota Padang. Pasalnya kata Heru, jalan tol tersebut berada di Pekan Baru menuju Padang.

Enggak ada (Faktor tertentu). Maksud provinsi Sumatera Barat Kota Padang kan jalan tol dari Pekanbaru sampai Padang," katanya.

Baca Juga: Densus 88 Antiteror Polri Dalami Hubungan Munarman dengan Jaringan Teroris

Tidak hanya membully netizen juga banyak yang membela Jokowi karena kejadian salah ucap tersebut dirasa lumrah dan bisa terjadi pada siapapun bukan hanya pada seorang Presiden.

Namanya juga manusia yah wajar salah ucap,” tulis salah satu netizen.***

Editor: ElRia Shd

Sumber: Instagram

Tags

Terkini

Terpopuler