Curug Cibaliung, Air Terjun Cantik yang Diapit Tebing Bebatuan Eksotis di Bogor

- 13 Oktober 2023, 12:04 WIB
Curug Cibaliung, Air Terjun Cantik yang Diapit Tebing Bebatuan Eksotis di Bogor (foto diambil dari akun Instagram @curugcibaliungsentul)
Curug Cibaliung, Air Terjun Cantik yang Diapit Tebing Bebatuan Eksotis di Bogor (foto diambil dari akun Instagram @curugcibaliungsentul) /

WARTA LOMBOK -  Curug Cibaliung merupakan salah satu destinasi wisata yang tidak pernah sepi oleh pengunjung, tempat wisata yang satu ini menawarkan keindahan Alam yang terdapat di Kota Bogor, pengunjung yang datang ke Curug ini juga berasal dari berbagai daerah lain, hingga ada yang datang dari belahan Negara lain.

 

Oleh sebab itu wajar apabila Curug yang satu ini menjadi salah satu destinasi wisata andalan,  wisata yang satu ini bisa dicoba bagi Anda yang gemar dengan petualangan dijamin anda tidak akan menyesal, setelah menghabiskan waktu liburan di Curug tersebut.

Curug ini juga sering disebut-sebut sebagai Surga Tersembunyi yang terdapat di Kota Bogor, oleh pengunjung yang ada di sana mata Anda akan dimanjakan dengan segala sesuatu yang disajikan oleh tempat wisata yang satu ini, oleh karena itu sempatkanlah berkunjung ke Curug ini Apabila waktu liburan telah tiba.

Baca Juga: Madras, Kehidupan Orang India di Kota Medan Indonesia

Daya Tarik yang Dimiliki Curug Cibaliung

Walaupun pengunjung yang datang ke Curug ini terbilang cukup banyak, namun air yang ada di sana masih sangat jernih, dengan kata lain bahwa tempat wisata yang satu ini sampai sekarang masih terbilang asri dan alami.

Tempat wisata ini belum terlalu bercampur dengan tangan-tangan manusia yang usil dan tidak bertanggung jawab, bebatuan raksasa juga ikut melengkapi keindahan alam yang ada di tempat ini, bebatuan raksasa tersebut terletak di sekeliling aliran air yang jernih.

Adanya bebatuan raksasa tersebut semakin membuat tempat wisata yang satu ini tampak eksotis, Anda juga bisa duduk santai di atas bebatuan raksasa tersebut, sembari menikmati suasana yang ada di Curug ini.

Daya tarik selanjutnya yaitu terdapat berbagai jenis hewan hutan yang tinggal di sana, ketika tiba di tempat wisata Curug Cibaliung ini, seluruh pengunjung pasti akan langsung melihat hamparan hutan hijau yang begitu lebat, di dalam hutan itu tentunya terdapat berbagai jenis hewan hutan yang juga akan turut menyambut kedatangan anda.

Baca Juga: Sandro Tonali dan Nicolo Zaniolo dari Bintang, Liga Premier, Diinterogasi oleh Polisi Selama Penyelidikan

Alamat Lokasi Curug Cibaliung

Lokasi dari tempat wisata yang keren ini tak terlalu jauh dengan Kota Jakarta, hal itu karena Curug Cibaliung ini terletak di Bogor, lebih tepatnya lagi ada di kampung Wadung Karang Tengah Babakan Madang, anda tidak perlu khawatir karena rute yang dilalui untuk bisa sampai ke tempat wisata yang satu ini pun tidak terlalu sulit.

Apabila anda memulai perjalanan dari kota Jakarta, maka anda bisa lebih mudah dengan mengambil jalur tol Jagorawi, kegiatan yang menarik dilakukan di Curug Cibaliung setelah melakukan perjalanan yang cukup melelahkan, untuk bisa sampai di tempat wisata Curug Cibaliung ini.

Maka kegiatan pertama yang banyak dilakukan oleh pengunjung yaitu berenang dengan begitu rasa lelah selama di perjalanan pun, akan langsung terbayar lunas telah berenang di Curug ini banyak sekali Spot yang bagus untuk anda melakukan kegiatan menarik, berupa hunting foto khususnya bagi Anda yang suka memotret pemandangan alam yang indah.

Spot foto yang paling sering dipotret oleh pengunjung yaitu Air Terjun serta bebatuan raksasa yang ada di sana, Spot tersebut mampu membuat hasil jepretan Anda semakin terlihat estetik, camping merupakan kegiatan menarik yang banyak dilakukan oleh kalangan anak muda saat mengunjungi Curug cantik yang satu ini, mereka biasanya melakukan camping secara rombongan dan membawa berbagai peralatan yang lengkap.

Baca Juga: Pertama kali di Dunia, Para Pembalap MotoGP Mandalika Tanam Terumbu Karang di Pantai Kota Mandalika

Fasilitas yang Tersedia di Curug Cibaliung Bogor

Dikarenakan tempat wisata yang satu ini masih baru dikelola, maka fasilitas yang disediakan di sini pun masih belum terlalu lengkap. Meskipun begitu sudah cukup membantu dan membuat nyaman bagi pengunjung.

Berbagai fasilitas yang paling membantu pengunjung yaitu area parkir dan petunjuk jalan. Selain itu ada pula beberapa warung makan yang berjejer di sekitar kawasan, tempat wisata di samping itu juga sudah disediakan fasilitas berupa tempat penitipan barang, sehingga bagi Anda yang merasa keberatan barang bawaan ataupun takut kehilangan barang maka bisa menitipkannya saja.

Kemudian fasilitas seperti kamar mandi dan tempat ganti pakaian juga bisa anda temukan, Ketika anda di area Leuwi Hejo, nah dijamin anda akan merasakan pengalaman yang tidak akan pernah terlupakan, apabila menghabiskan waktu liburan di tempat wisata yang satu ini.

Apabila Anda masih penasaran dengan tempat wisata ini, yuk segera datang ke Curug Cibaliung dan membuktikan sendiri keindahan alam yang ada di sana.***

Editor: Mahfuz

Sumber: Youtube iTrip ID


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah