Gelar Seminar Nasional, HMPS Tadris IPS Ekonomi Tekankan Mahasiswa Harus Memiliki Jiwa Pengusaha Sukses

27 Oktober 2022, 18:36 WIB
HMPS Tadris IPS Ekonomi mengadakan seminar nasional /Dok. Warta Lombok/Baiq Ayu Ruhana

WARTA LOMBOK - Himpunan Mahasiswa Program Studi (HMPS) Tadris IPS Ekonomi UIN Mataram  menyelenggaran acara  Seminar Nasional dengan tema“Strategi Pengembangan UMKM Melalui Digital Marketing".

Seminar Nasional  yang diadakan HMPS Prodi Tadris IPS Ekonomi menghadirkan pemateri yang luar biasa dan ahli dibidangnya yakni H. Ricky Hartanto Putra SE selaku Ketua Himpunan Pengusaha Muda Indonesia Kota Mataram Sekaligus Pemilik Ricky Smartphone dan Muhammad Zainurahman, M.Pd selaku Sekretaris Jurusan Prodi Tadris IPS Ekonomi.

Baca Juga: Koordinator LS VINUS Nusa Tenggara Barat Sambangi Bawaslu NTB Untuk Koordinasi Terkait Pemantauan Pemilu 2024

Acara yang diadakan secara offline di gedung Research Center ini dihadiri oleh semua prodi di Fakultas Tarbiyah dan Keguruan  UIN Mataram  seperti dikutip  wartalombok.com dari akun instagram @Hmps-tadrisips pada Kamis, 27 Oktober 2022.

Acara  Seminar Nasional diawali dengan sambutan dari Ketua HMPS Tadris IPS Ekonomi Arif Irawan.

Kemudian sambutan dari Sekretaris Jurusan Prodi Tadris IPS Ekonomi Muhammad Zainurahman, M.Pd. Ia mengatakan terima kasih kepada HMPS Tadris IPS Ekonomi yang sudah bekerja keras dalam kegiatan seminar nasional ini.

Baca Juga: AS Menangkap Dua Mata-Mata China Karena Diduga Menghalangi Penyelidikan Terhadap Huawei

“Saya mengucapkan banyak terima kasih pada adik-adik HMPS yang sudah mempersiapkan kegiatan ini selama satu bulan penuh sehingga bisa berjalan sesuai dengan apa yang diharapkan pada hari ini. Kemudian terimaksih kepada para peserta yang sudah hadir. Mudah-mudahan HMPS Tadris IPS Ekonomi terus melakukan kegiatan-kegiatan yang memiliki dampak positif terhadap jurusan,” ucap Muhammad Zainurahman.

Sambutan selanjutnya dari Dekan Fakultas Tarbiyah dan Keguruan  UIN Mataram  yang diwakili oleh Wakil Dekan 3 Dr. Ahmad Asyari, M.Pd yang dimulai tepat pukul 08.00 WITA sekaligus membuka acara seminar.

Dalam sambutannya, ia menyampaikan apresiasi terhadap HMPS Tadris IPS Ekonomi yang telah mengadakan seminar nasional dan diharapkan agar kegiatannya selalu berjalan.

Baca Juga: Resep dan Cara Membuat Tumis Sawi Putih yang Super Enak Cocok Buat Si Kecil yang Tidak Suka Makan Sayuran

“Saya tentu sangat mengapresiasi kegiatan seperti ini terutama HMPS Tadris IPS Ekonomi yang telah mengadakan seminar nasional dengan tema yang sangat menarik dan diharapkan HMPS yag lain untuk segera membuat kegiatan di akhir pengurus HMPS tahun ini,” ucap Ahmad Asyari.

Pemaparan materi diawali oleh Ketua Himpunan Pengusaha Muda Indonesia Kota Mataram yaitu H. Ricky Hartanto Putra S. E yang membahas terkait modal utama menjadi pengusaha sukses di era digital 4.0 sampai 5.0.

Ricky Hartanto Putra menambahkan bahwa perlu mengetahui beberapa modal yang penting diketahui oleh seorang pengusaha sukses.

Baca Juga: Salah Satu Makanan Khas Kepulauan Riau, Berikut Resep dan Cara Membuat Mi Lendir

Mahasiswa juga sangat penting mengetahui beberapa hal dan cara sebagai modal yang perlu diketahui oleh pengusaha sukses yaitu niat, tindakan kreatif dan inovatif, diikut sertakan dengan kolaborasi untuk kemajuan bersama. Jangan lupa sedekah, berbagi ke orang lain dan paling penting adalah berbakti kepada orang tua,” ujar Ricky Hartanto.

Pemateri selanjutnya adalah Muhammad Zainurahman, M. Pd. Ia menjelaskan tentang pengembangan potensi diri di era digital marketing.

Ia mengatakan bahwa digital marketing adalah suatu bentuk usaha memperomosikan sebuah merek “brand”. Potensi usaha di era digital seperti menjadi content creator, membuat start up dan lain-lain.***

Editor: ElRia Shd

Sumber: Instagram @Hmps-tadrisips

Tags

Terkini

Terpopuler