NTB Target 20 Medali Emas di PON Aceh-Medan 2024

- 14 April 2024, 21:28 WIB
Mori Hanafi, Ketua KONI NTB
Mori Hanafi, Ketua KONI NTB /farah (mandalika.pikiran-rakyat.com)/

WARTALOMBOK - Masyarakat Nusa Tenggara Barat (NTB) menaruh harapan besar terhadap atlet-atlet yang akan berkonpetisi di Pekan Olahraga Nasional (PON) Aceh-Medan 2024, dengan harapan meraih prestasi gemilang. 

 

Bukan hanya masyarakat, para atlet juga menggenggam mimpi memperoleh medali emas. Sehingga persiapan yang optimal menjadi kunci dalam meraih prestasi. 

 

Tak tanggung-tanggung, NTB menargetkan 20 medali emas di PON 2024, target tersebut dinilai sangat realistis, mengingat prestasi atlet cabang olahraga di daerah gumi gora sangat baik. 

Baca Juga: Tindak Tegas Aksi Kriminal OPM, MPR Dukung Penuh Langkah TNI Berantas Kelompok Separatis di Papua

"Atlet telah digembleng, dilatih, dan dikuatkan baik dari segi skill maupun mental melalui Pemusatan Latihan Daerah (Pelatda) Maju Melaju Bank NTB Syariah di Kota Mataram," kata Ketua KONI NTB, Mori Hanafi, Minggu 14 April 2024.

Baca Juga: Iran Kembali Serang Israel Pasca Tewasnya 2 Jenderal Iran

Kolaborasi pemerintah dan swasta, kata dia, menjadi kunci sukses, dengan Bank NTB Syariah menjadi salah satu mitra utama dalam pembinaan atlet.

Halaman:

Editor: Ahmad Riadi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x