Rendah Kalori! Pepaya Ternyata Bagus untuk Diet, Sudah Tahu?

16 Desember 2022, 11:30 WIB
Kandungan nutrisi yang terkandung dalam pepaya memiliki sejumlah manfaat yang baik untuk tubuh. /PIXABAY/MICKEY MaD

WARTA LOMBOK - Pepaya merupakan buah yang mengandung banyak nutrisi dan berkhasiat nutrisi untuk membantu menurunkan berat badan.

Ada beberapa keuntungan bagi kamu yang sedang diet jika makan buah pepaya.

Ketika kamu memulai program diet, kamu perlu memastikan semua asupan yang dikonsumsi mengandung banyak nutrisi.

Baca Juga: Cara Meningkatkan Imun Tubuh dengan 4 Jenis Olahraga, Sehat Tak Selalu Mahal!

Hal tersebut akan membantu untuk menurunkan berat badan seperti buah pepaya ini.

Jika kamu sedang menjalani program diet, maka pepaya bisa menjadi salah satu pilihan buah yang harus masuk dalam daftar makanan untuk menurunkan berat badan.

Pepaya meningkatkan pencernaan dan mendorong gerakan usus yang tepat. Jika pencernaan lancar, ini akan mempermudah kamu yang sedang menjalani program diet.

Dikutip dari wartalombok.com melalui Stylecraze, para ilmuwan Austria melakukan penelitian terhadap mereka yang berjuang melawan gangguan pencernaan dan disfungsi saluran pencernaan.

Mereka diberi pepaya, hasilnya ditemukan bahwa gejala khas disfungsi pencernaan seperti kembung, sembelit, dan mulas berkurang secara signifikan usai mengonsumsi pepaya.

Baca Juga: 5 Upaya Pencegahan Kanker Serviks yang Wajib Diketahui Beserta Ciri-cirinya

Hal ini karena pepaya mengandung papain, kandungan tersebut adalah enzim pencernaan yang membantu mencerna protein dan membersihkan dinding usus.

Saat sistem pencernaan di dalam tubuh mulai berfungsi lebih baik, laju metabolisme tubuh meningkat dan membantu membakar lemak.

Pepaya juga merupakan buah yang rendah kalori. Dalam 100 gram pepaya hanya mengandung 43 kalori.

Buah ini juga kaya nutrisi seperti vitamin C,vitamin A, folat, kalsium, magnesium, dan potasium.

Tak hanya itu, buah satu ini mengandung banyak air dan kaya akan kandungan serat.

Sebagaimana diketahui serat berfungsi menahan air di usus, melunakkan tinja, sehingga mencegah sembelit.

Ini juga dapat mengikat molekul lemak dan mencegah penyerapan lemak.

Baca Juga: Gemar Olahraga? Berikut 3 Jenis Nutrisi yang Sangat Dibutuhkan Tubuh

Pepaya juga menjadi sumber antioksidan beta-karoten yang baik yang bisa membantu membuang racun dalam tubuh.

Dengan menghilangkan racun, pepaya dapat berfungsi untuk meningkatkan metabolisme dan mencegah penyakit jantung.

Untuk mendapat hasil yang optimal, simak cara mengkonsumsi pepaya yang tepat agar program menurunkan berat badan berhasil.

  1. Pepaya

Kamu hanya perlu mengiris pepaya menjadi kubus kecil. Saat mengkonsumsi pepaya akan lebih baik dipadukan bersama dengan beberapa makanan lain.

Hal ini karena pepaya dapat bekerja dengan lebih baik apabila dikonsumsi bersama dengan lemak.

  1. Smoothie Pepaya

Baca Juga: Kamu Harus Tahu, Inilah Berbagai Manfaat Vitamin D yang Baik untuk Kesehatan Tubuh

Sarapan bisa menjadi lebih enak sekaligus bergizi jika kamu menyiapkan smoothie pepaya. Membuat smoothie sangat mudah juga hemat waktu.

Cukup campur pepaya tumbuk dengan susu, yogurt, atau jus. Kamu juga bisa menambahkan buah favorit ke dalamnya.

Jika ingin mengentalkan smoothie, kamu bisa menambahkan pisang.

  1. Salad Pepaya

Untuk dapat manfaat pepaya yang optimal kamu dapat mencoba sesuatu yang baru dengan membuat salad buah dengan tambahan potongan pepaya.

Potong kubus buah pepaya dan buah pilihanmu bersama dengan bahan salad lainnya.***

Editor: Herry Iswandi

Sumber: Style Craze

Tags

Terkini

Terpopuler