Bingung Pilih Masakan Berbuka? Olahan Masakan Cumi Kecap Pedas Bisa Menjadi Rekomendasi yang Wajib Dicoba

8 April 2022, 22:00 WIB
Ilustrasi Cumi kecap pedas /PIXABAY/DigitalDDay

WARTA LOMBOK - Siapa sih yang gak suka dengan makanan laut yang satu ini, selain rasanya yang enak makanan laut yang satu ini juga kaya akan gizi yang baik untuk tubuh kita bahkan makanan laut yang satu ini sangat mudah untuk didapatkan.

Cumi-cumi memilki kandungan protein yang tinggi yang baik untuk membangun dan memlihara jaringan tubuh, mempercepat reaksi kimia, membentuk struktur tubuh, meningkatkan imun tubuh dan mengangkut, menyimpan nutrisi dan memlihara keseimbangan asam basa dalam tubuh.

Bukan hanya mengandung banyak gizi, cara olahan masakan cumi ini juga banyak sekali dan sangat digemari oleh anak-anak sehingga membuat makan anak-anak menjadi lahap dan tidak malas lagi untuk makan.

Baca Juga: Sinopisis Balika Vadhu, SEDIH! Minu Merindukan Anup, Subhadra Pamit Meninggalkan Rumah

Baca Juga: Balika Vadhu, AKHIRNYA! Anup Menyerahkan Diri ke Kantor Polisi, Kakek Sangat Bangga Padanya

Kali ini ada resep olahan makanan cumi kecap pedas yang menjadi salah satu rekoemndasi menu berbuka yang harus kalian coba, simak resep olahan maskan cumi kecap pedas di bawah ini sampai selesai.

1. Bahan
• 700 Gram cumi, bersihkan dan potong sesuai selera.
• 1 Buah tomat yang diiris.
• 1 Batang serai, memarkan.
• 5 Lembar daun jeruk.
• 3 Sendok makan kecap manis.
• 1 Sendok makan saus tiram.

• Gram, gula, dan kaldu jamur .
• Air secukupnya.
• 1 Sendok the maizena kemudian larutkan dengan sedikit air.

Baca Juga: Balika Vadhu, MENEGANGKAN! Kebusukan Subhadra Terbongkar, Kakek Menampar dan Mengusirnya

2. Bumbu ulek
• 7 Buah bawang merah.
• 3 Buah bawang putih.
• 5 Buah cabe merah.
• 5 Buah rawit merah.

3. Cara memasak
• Tumis bumbu ulek bersama serai dan daun jeruk.
• Masukkan tomat, kemudian tumis hingga tomat layu, tambahkan kecap manis, saus tiram, garam, gula, kaldu jamur dan air secukupnya masak hingga sambal matang, dan jangan lupa koreksi rasa.

• Masukkan cumi, tumis hingga cumi matang. Tuang larutan maizena, aduk hingga saus mengental jika dirasa sudah pas dan matang lalu sajikan.

• Siapkan hiding dengan piring dan jangan lupa matikan kompor.

Baca Juga: Cocok Buat Santapan Sahur, Olahan Sapo Tahu Sayur Ini Bisa Menjadi Salah Satu Menu Piliahan

Itu dia masakan cumi saus pedas yang menjadi salah satu rekomendasi olahan masakan berbuka yang wajib kalian coba, selain rasanya yang enak dan bergizi resep olahan masakan di atas juga sangat pas untuk kalian yang pecinta pedas karena bisa dikolaborasi dengan cabai dan sayuran paporit kalian, semoga resep olahan masakan di atas bermanfaat dan jangan lupa dicoba di rumah.***

Editor: Muhamad Ilham

Sumber: Instagram @resep_ibu_mertua

Tags

Terkini

Terpopuler