Puan Maharani Apresiasi Solidaritas Rakyat Hingga Kapolri Akui PPKM Darurat Sangat Berdampak Ekonomi Warga

- 17 Juli 2021, 09:19 WIB
Puan Maharani apresiasi solidaritas rakyat hingga dan Kapolri Akui PPKM darurat sangat berdampak ekonomi warga.
Puan Maharani apresiasi solidaritas rakyat hingga dan Kapolri Akui PPKM darurat sangat berdampak ekonomi warga. /Foto: Dok. DPR RI.

WARTA LOMBOK - Ketua DPR Puan Maharani turut mengapresiasi solidaritas yang terus bermunculan dalam beraneka wujud seperti dapur umum hingga penggalangan dana yang menjadi solusi bagi penyediaan kebutuhan sarana-prasarana kesehatan atau mendukung tenaga kesehatan.

Oleh karena itu, ia meminta pemerintah yang harus mengimbanginya dengan kebijakan yang semakin berpihak pada keselamatan rakyat.

“Ini semangat yang harus diapresiasi dan dijaga. Pemerintah harus mengimbanginya lagi dengan kebijakan yang makin berpihak pada sebesar-besar keselamatan rakyat,” katanya, dikutip wartalombok.com dari DPR RI, Sabtu, 17 Juli 2021,

Ia mengingatkan bahwa PPKM Darurat harus benar-benar diperuntukan sebagai momentum untuk mengerem atau menekan laju kasus Covid-19 dan mencegah sebanyak mungkin kematian akibat wabah ini.

Baca Juga: WHO Sempat Kritik Program Vaksinasi Berbayar di Indonesia Hingga PPKM Darurat Diperpanjang Hingga Akhir Juli

Puan Maharani turut meminta seluruh kalangan dengan keahlian dan kapasitas masing-masing untuk turun tangan atau berpartisipasi dalam memberikan solusi terkait tantangan layanan pengobatan yang efektif dan efisien, terutama bagi masyarakat yang tengah menjalani isolasi mandiri (isoman) akibat Covid-19.

Lain daripada itu, Kapolri Jenderal Pol Listyo Sigit Prabowo mengakui bahwa penerapan PPKM Darurat telah berdampak terhadap perekonomian di Kelurahan Turangga, Lengkong, Bandung, Jawa Barat.

Menurut mantan Kabareskrim Polri tersebut, Polri dan TNI sudah memetakan apa saja kebutuhan warga Kelurahan Turangga, Lengkong, Bandung, Jawa Barat guna membantu meringankan beban warga setempat selama penerapan PPKM Darurat di Pulau Jawa dan Bali.

Baca Juga: Shio Hari ini dan Amalan Zodiak Sabtu 17 Juli 2021: Kerbau Bersyukur Hari ini, Taurus Tunjukan Ketertarikan

Halaman:

Editor: M. Syahrul Utama

Sumber: DPR RI


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah