Selain Rasanya yang Enak! Berikut Manfaat dan Khasiat Buah Jeruk untuk Kesehatan Tubuh

25 Maret 2023, 08:30 WIB
buah jeruk /Facebook halimatus

WARTA LOMBOK - Buah jeruk merupakan salah satu jenis buah yang memiliki kandungan vitamin C cukup tinggi.

Selain itu, buah jeruk juga merupakan sumber serat, folat, hingga antioksidan yang baik untuk tubuh.

Selain rasanya yang segar. Buah jeruk memiliki banyak keistimewaan yang bisa membuat tubuh Anda lebih sehat dan terlindung dari berbagai macam gangguan kesehatan.

Baca Juga: Melancarkan Pencernaan! Simak Inilah 3 Manfaaat Luar Biasa Touge Bagi Tubuh yang Penting Diketahui

Dikutip wartalombok.com dari video yang diunggah kanal YouTube Sehat Secara Alami pada Kamis, 12 Mei 2022, inilah beberapa manfaat buah jeruk.

1. Menjaga Kesehatan Mata

Jika Anda rutin mengonsumsi jeruk bisa menjaga kesehatan mata. Apalagi bagi seseorang yang terbilang sudah cukup berumur.

Sebab seiring bertambahnya usia, risiko terkena katarak akan semakin meningkat akibat ulah radikal bebas.

Kandungan vitamin C yang tinggi pada buah jeruk disebut dapat melawan risiko katarak.

2.Melindungi Kulit

Vitamin C yang juga terkandung dalam jeruk nyatanya baik untuk mencerahkan kulit serta membuatnya semakin bersinar.

Baca Juga: Bisa Menjaga Kesehatan Gigi! Simak Manfaat Luar Biasa Keju Terhadap Kesehtan Tubuh

Tak heran jika banyak produk perawatan yang berbahan dasar buah jeruk ini. Namun penggunaannya tidak bisa terlalu banyak karena jeruk juga memiliki asam nitrat

3.Melindungi Jantung

Jeruk memiliki antioksidan yang berguna untuk mencegah kelebihan kolesterol yang menempel di pembuluh darah.

Kolesterol yang menghambat suplai darah bsa menyebabkan penyakit jantung. Maka kandungan antioksidan dalan jeruk bisa melindungi jantung.

4. Pendukung Kesehatan Tulang

Tubuh membutuhkan vitamin C yang cukup untuk bisa menyerap kalsium dan vitamin D dengan optimal.

Agar kesehatan tulang semakin terjaga, jangan lupa asupan nutrisi ini bagi tubuh.

Baca Juga: Sinopsis Anupama Hari Ini, Kamis 23 Maret 2023: Vanraj Cemburu, Anuj Menyatakan Cintanya Terhadap Anupama

Namun sebaiknya, Anda tidak langsung menyikat gigi setelah mengonsumsi jus jeruk. Sebab asam asetat dari jus jeruk bisa mengikis gigi.

5. Mengontrol Tekanan Darah

Selain baik untuk daya tahan tubuh karena tinggi vitamin C, jeruk juga bisa membantu meredakan tekanan darah tinggi.

Sebab, jeruk tidak hanya kaya vitamin C, tapi juga mengandung banyak kalium, vitamin A, folat, antioksidan, Dn thiamin, yang sangat berperan dalam kesehatan pembuluh darah.

Itulah beberapa manfaat buah jeruk bagi kesehatan.***

Editor: Mamiq Alki

Sumber: Youtube Sehat Secara Alami

Tags

Terkini

Terpopuler