Cerita Petugas KPPS dan Pasien Positif Covid-19 di Pilkada 9 Desember 2020 Yang Diwadahi Mata Najwa

- 10 Desember 2020, 09:28 WIB
Najwa Shihab
Najwa Shihab /Instagram/@najwashihab


WARTA LOMBOK - Najwa Shihab kembali hadir di ruang publik dalam siaran Mata Najwa malam ini edisi Rabu 09 Desember 2020.

Adapun tema Mata Najwa hari ini yakni seputar pemiliha kepala daerah "Juara Pilkada Era Corona."

Sebelumnya, pemilihan tema Mata Najwa hari ini tersebut juga telah diumumkan kepada publik lewat Instagram Mata Najwa.

Baca Juga: Hasil Quick Count Pilkada Lombok Tengah 2020, Pathul-Nursiah Sementara Unggul

Mengingat pilkada serentak dilaksanakan pertama kali di era pandemi Covid-19, pastinya membutuhkan pengawalan ketat dan wajib mematuhi prokes.

Sebagaimana berita Portaljember.Com dalam artikel "Mata Najwa Jadi Wadah Cerita Petugas KPPS dan Pasien Positif Covid-19 di Pilkada 9 Desember 2020", dari siaran langsung Mata Najwa di saluran Trans7 pada 9 Desember 2020 pukul 20.00 WIB sampai selesai, menghadirkan 2 perwakilan tamu anggota KPPS dan pemilih di pilkada melalui video call.

Kedua tamu tersebut yaitu Febrian Kiswanto, petugas KPPS dari Surabaya dan seorang pasien Covid-19 di Tangerang Selatan, Tasya Marseyla.Febrian Kiswanto adalah salah satu petugas KPPS yang menjemput surat suara para pasien Covid-19 di Rumah Sakit Kembangan Surabaya.

Baca Juga: Surya Paloh Usul Parliamentary Threshold 7 Persen di Pemilu Legislatif 2024, Politisi PAN Kritisi

Dalam wawancara video dengan Najwa Shihab, Febrian Kiswanto memaparkan pengalaman tugasnya selama di lapangan dan proses pengambilan suara yang berlangsung.

Febrian Kiswanto mengungkapkan bahwa hal tersebut adalah pengalaman pertamanya bersama 3 orang rekan panitia KPPS.

Halaman:

Editor: LU Ali

Sumber: Portal Jember


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x