12 Golongan Manusia yang Didoakan Malaikat

- 10 Februari 2021, 07:15 WIB
Ilustrasi orang sedang menunggu waktu sholat.
Ilustrasi orang sedang menunggu waktu sholat. /pexels.com/Orest Sv

WARTA LOMBOK – Melaksanakan perintah Allah SWT dan meninggalkan larangannya merupakan kewajiban setiap manusia yang beragama Islam.

Dalam melaksanakan kewajibannya, seluruh perbuatan manusia juga tetap dicatat oleh malaikat Allah SWT.

Bahkan malaikat juga ikut mendoakan perbuatan baik manusia tersebut.

Baca Juga: Hari Pers Nasional, Pramono Anung: Kritik, Saran dan Masukan Seperti Jamu yang Menguatkan Pemerintah

Dikutip wartalombok.com dari beberapa sumber, ada 12 golongan manusia yang didoakan malaikat berikut ini:

1. Orang yang tidur dalam keadaan bersuci

Barang siapa yang tidur dalam keadaan suci, maka malaikat akan bersamanya di dalam pakaiannya. Dia tidak akan bangun hingga malaikat berdoa “Ya Allah, ampunilah hambamu si fulan karena tidur dalam keadaan suci.” (HR. Imam Ibnu Hibban dari Abdullah bin Umar).

2. Orang yang sedang duduk menunggu waktu sholat

“Tidaklah salah seorang di antara kalian yang duduk menunggu sholat, selama ia berada dalam keadaan suci, kecuali para malaikat akan mendoakannya “Ya Allah, ampunilah ia. Ya Allah sayangilah ia.” (HR. Imam Muslim dari Abu Hurairah, Shahih Muslim 469).

3. Orang-orang yang berada di shaf barisan depan di dalam sholat berjamaah

Baca Juga: Perselisihan Pendapat Mazhab Tentang Suci atau Najisnya Air Mani, Apakah Wadi dan Madzi Termasuk?

“Sesungguhnya Allah dan para malaikat-Nya bersholawat kepada orang-orang yang berada pada shaf-shaf terdepan.” (Imam Abu Dawud dan Ibnu Khuzaimah dari Barra’ bin ‘Azib).

4. Orang yang menyambung shaf sholat berjamaah tidak membiarkan kosong di dalam shaf

“Sesungguhnya Allah dan para malaikat selalu bersholawat kepada orang-orang yang menyambung shaf-shaf.” (Para Imam yaitu Ahmad, Ibnu Majah, Ibnu Khuzaimah, Ibnu Hibban dan Al-Hakim meriwayatkan dari Aisyah).

5. Para malaikat mengucapkan “aamiin” ketika seorang Imam selesai membaca Al-Fatihah

“Jika seorang imam membaca ghairil maghdhuubi alaihim waladh dhaalliin, maka ucapkanlah oleh kalian aamiin, karena barangsiapa ucapannya itu bertepatan dengan ucapan malaikat, maka ia akan diampuni dosanya yang masa lalu.” (HR. Imam Bukhari dari Abu Hurairah, Shahih Bukhari 782).

Baca Juga: Bill Gates Prediksi Dua Bencana Ini Akan Terjadi di Masa Mendatang, Jutaan Orang Menghadapi Ancaman

6. Orang yang duduk di tempat sholatnya setelah melakukan sholat

Para malaikat akan selalu bershalawat atau berdoa kepada salah satu diantara kalian selama ia ada di dalam tempat shalat dimana ia melakukan sholat, selama ia belum batal wudhunya, para malaikat berkata, “Ya Allah ampunilah dan sayangilah ia.'” (HR. Imam Ahmad dari Abu Hurairah, Al Musnad no. 8106).

7. Orang-orang yang berinfak

“Tidak satu haripun dimana pagi harinya seorang hamba ada padanya kecuali 2 malaikat turun kepadanya, salah satu diantara keduanya berkata, ‘Ya Allah, berikanlah ganti bagi orang yang berinfak’. Dan lainnya berkata, ‘Ya Allah, hancurkanlah harta orang yang pelit (bakhil).” (HR. Imam Bukhari dan Imam Muslim dari Abu Hurairah, Shahih Bukhari1442 dan Shahih Muslim 1010).

8. Orang yang sedang makan sahur

“Sesungguhnya Allah dan para malaikat-Nya bersholawat (berdoa) kepada orang-orang yang sedang makan sahur Insha Allah termasuk disaat sahur untuk puasa “sunnah.” (HR. Imam Ibnu Hibban dan Imam Ath Thabrani, dari Abdullah bin Umar).

Baca Juga: Segera Bersihkan Foto dan Video Anda dari Medsos, Dosa Jariah Tetap Jalan

9. Orang yang sedang menjenguk orang sakit

“Tidaklah seorang mu'min menjenguk saudaranya kecuali Allah akan mengutus 70 ribu malaikat untuknya yang akan bersholawat kepadanya di waktu siang kapan saja hingga sore dan di waktu malam kapan saja hingga shubuh.” (HR. Imam Ahmad dari ‘Ali bin Abi Thalib, Al-Musnad no. 754).

10. Seseorang yang sedang mengajarkan kebaikan kepada orang lain

“Keutamaan seorang alim atas seorang ahli ibadah bagaikan keutamaanku atas seorang yang paling rendah di antara kalian. Sesungguhnya penghuni langit dan bumi, bahkan semut yang di dalam lubangnya dan bahkan ikan, semuanya bersholawat kepada orang yang mengajarkan kebaikan kepada orang lain.” (HR Imam Tirmidzi dari Abu Umamah Al-Bahily).

Baca Juga: Jam Kerja Biologis Organ Tubuh Manusia, Waktu Qiyamul Lail Saat Tepat Maksimalkan Fungsi Paru-Paru

11. Orang-orang yang melakukan sholat Shubuh dan Ashar secara berjamaah

12. Orang yang mendoakan saudaranya tanpa sepengetahuan orang yang didoakan

Demikian golongan manusia yang akan didoakan malaikat. Semoga Bermanfaat!.***

Editor: ElRia Shd

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah