Menteri Investasi Mendorong Berbagai Pusat Pengembangan Ekonomi Baru yang Terdapat di Provinsi Banten

14 Mei 2021, 14:30 WIB
Menteri Investasi/Kepala BKPM Bahlil Lahadalia berkunjung ke Provinsi Banten dalam rangka mendorong pusat pengembangan ekonomi. /Twitter.com/@bkpm

WARTA LOMBOK - Menteri Investasi, Bahlil Lahadalia berkunjung ke Kabupaten Lebak, Provinsi Banten pada Sabtu, 8 Mei 2021.

Kunjungan Menteri Investasi ke Kabupaten Lebak dalam rangka mendorong pusat pengembangan ekonomi baru Provinsi Banten.

Bahlil mengunjungi wilayah pelaksanaan rencana pembangunan pintu tol Cileles di jalan tol Serang-Panimbang.

Baca Juga: Tahukah Anda Apa Imposter Syndrome Itu? Berikut Penjelasan Serta Beberapa Gejalanya

Dikutip wartalombok.com dari akun Twitter Kementerian Investasi @bkpm pada 11 Mei 2021, Bahlil juga mengunjungi wilayah yang berpotensi menjadi kawasan industri terpadu di Lebak.

Menteri Investasi menaruh perhatian khusus pada pengembangan ekonomi di provinsi paling barat Pulau Jawa tersebut.

Pembangunan jalan tol Serang-Panimbang dianggap dapat membuka kawasan-kawasan ekonomi baru di Provinsi Banten.

Pembangunan jalan tol Serang-Panimbang juga menjadi konektivitas antara Jakarta, Cilegon, dan Rangkasbitung di wilayah Banten.

Baca Juga: Hubungan Palestina - Israel Kian Memburuk Usai Jual Beli Serangan Roket di Jalur Gaza

Terdapat tanah clean and clear seluas 3000 hektar yang siap dikembangkan untuk menarik investor di Lebak.

Kawasan industri yang berada di wilayah tersebut dianggap mampu meningkatkan aktivitas ekonomi di wilayah Lebak.

Kawasan industri tersebut juga akan menciptakan lapangan pekerjaan dan memberdayakan pelaku usaha sekitar.

Baca Juga: Berikut 5 Manfaat Sistem Aplikasi Keuangan Tingkat Instansi yang Akan Terimplementasi Pada Seluruh Lembaga

Selain itu, terdapat peluang pengembangan proyek percontohan perikanan, terutama ikan patin yang akan menggunakan teknologi.

Konsep pengembangan proyek percontohan perikanan tersebut akan memberdayakan masyarakat sekitar dengan sistem plasma inti.***

Editor: ElRia Shd

Sumber: Twitter @bkpm

Tags

Terkini

Terpopuler